Debut Lionel Messi Berakhir Manis, Cetak Gol Kemenangan Inter Miami
FLORIDA, iNews.id - Debut Lionel Messi berakhir manis. Dia mencetak gol kemenangan klubnya Inter Miami.
Klub milik David Beckham itu jumpa Cruz Azul pada ajang Piala Liga di DRV PNK Stadium, Sabtu (22/7/2023) pagi WIB. Messi mengawali laga di bangku cadangan.
Inter Miami membuka gol lebih dulu pada menit ke-44 lewat aksi Robert Taylor. Keunggulan satu gol tim berjuluk Vice City itu bertahan hingga turun minum.
Messi kemudian diturunkan pada babak kedua tepatnya menit ke-54. Peraih Ballon d'Or tujuh kali itu menggantikan Benjamin Cremaschi.
Editor : Reynaldi Hermawan
Follow Berita iNews di Google News
Dia bukan satu-satunya yang debut di pertandingan itu. Pemain baru Inter Miami lainnya Sergio Busquets juga diturunkan bersamaan dengan La Pulga.
Namun Inter Miami justru kebobolan menit ke-65 melaui torehan Uriel Untuna. Papan skor imbang 1-1 sampai pertandingan memasuki menit ke-90.
Wasit memberikan perpanjangan waktu 2 menit. Messi hadir menjadi pahlawan dengan gol tendangan bebasnya di menit ke-90+4 sekaligus membawa Inter Miami menang 2-1.
Sepakan kaki kirinya bersarang mulus di gawang Cruz Azul. Usai laga Kapten Timnas Argentina itu diberi ucapan selamat di pinggir lapangan dari Beckham yang menyaksikan langsung duel tersebut.
Editor : Reynaldi Hermawan
Follow Berita iNews di Google News
Tidak ada komentar:
Posting Komentar