Om Hans Trending, Lawan Ginting Ucap Perpisahan Usai Main di Indonesia Open 2023, BL Beri Apresiasi - Tribunkaltim.co
Penulis: Amalia Husnul Arofiati | Editor: Heriani AM

TRIBUNKALTIM.CO - Usai laga Anthony Sinisuka Ginting vs Hans Kristian Solberg Vittinghus di babak 32 besar Indonesia Open 2023, Rabu (14/6/2023) malam, Om Hans trending.
Nama Om Hans yang menjadi trending topic Twitter adalah sapaan pada Badminton Lovers (BL) padai HK Vittinghus yang menjadi lawan Ginting di babak pertama Indonesia Open 2023 kemarin.
Laga Ginting vs HK Vittinghus di Indonesia Open 2023 dimenangkan wakil Tanah Air dengan skor 21-8 21-10, namun hasil pertandingan tak jadi perhatian.
Penggemar bulutangkis Tanah Air menyoroti semangat dan persahabatan antara Ginting dan HK Vittinghus yang disapa Om Hans.
Laga Indonesia Open 2023 adalah pertandingan emosional bagi HK Vittinghus.
Bukan hanya karena bertemu dengan Anthony Ginting di babak pertama, tetapi juga karena keberadaan BL Indonesia dan Istora Senayan, Jakarta.
Pemain Denmark ini akan segera memutuskan gantung raket, Indonesia Open 2023 adalah laga terakhirnya di Indonesia Open.

Meski masih ada kemungkinan HK Vittinghus bermain di sejumlah turnamen BWF lainnya di tahun ini, namun ia tidak akan bermain di Indonesia Open tahun depan.
Di akun media sosialnya, HK Vittinghus pun menyampaikan perpisahannya.
Ia mengunggah sejumlah foto dari pertandingannya melawan Ginting, termasuk sejumlah momen lucu juga haru saat bertanding.
HK Vittinghus mengawali unggahannya dengan menyebut hari yang emotional di lapangan.
Ia kemudian mengucapan terima kasih untuk Indonesia untuk seluruh kenangan.
"Emotional day on court.
Terima kasih banyak Indonesia for all the memories!
15 straight Indonesia Open participations, 6 Indonesia Masters and 1 World Championships," tulis Om Hans.
Selama karier bulutangkisnya, HK Vittinghus telah sering bermain di Indonesia, yakni 15 kali Indonesia Open, 6 kali Indonesia Masters dan 1 kali World Championships.
Bagi HK Vittinghus, Indonesia mempunyai banyak kenangan.
Itulah yang membuat HK Vittinghus tak ragu menyebut Indonesia adalah rumah badminton.
"So many memories I brought with me on court today for this special place which is no doubt the home of badminton
(Begitu banyak kenangan yang saya bawa ke lapangan hari ini untuk tempat spesial ini yang tidak diragukan lagi adalah rumah dari bulutangkis)," katanya.
Tak lupa ia juga menyebut pertandingannya melawan Ginting.
HK Vittinghus memuji permainan Ginting.
Meski ia juga merasa permainannya di laga Indonesia Open 2023 bukanlah permainan terbaiknya.
Namun, HK Vittinghus senang bisa bertanding lagi di Indonesia untuk kali terakhir.
Laga Indonesia Open 2023 kemarin bagi HK Vittinghus adalah untuk bermain baik dan menikmatinya.
"I was no match for @sinisukanthony today, he was simply too good and I’m far from my best at the moment as well.
But I really truly appreciate the opportunity to compete here one last time and today was all about giving my best and enjoying the moment.
I did that, so I can be satisfied with my performance even if my level is not close to what I want it to be.
(Saya bukan tandingan @sinisukanthony hari ini, dia terlalu bagus dan saya juga jauh dari yang terbaik saat ini.
Tapi saya sangat menghargai kesempatan untuk berkompetisi di sini untuk terakhir kalinya dan hari ini adalah tentang memberikan yang terbaik dan menikmati momen ini.
Saya melakukan itu, jadi saya bisa puas dengan penampilan saya meski level saya tidak mendekati apa yang saya inginkan.)," tulis HK Vittinghus lagi.
Kepada seluruh penggemarnya di Indonesia, HK Vittinghus mengucapkan terima kasih untuk semua dukungan.
Ia berjanji akan kembali meski bukan sebagai pemain.
"Thanks again everyone for the messages of encouragement and support - I’ll be back some day, I’m sure of it. Just not as a player anymore!
(Sekali lagi terima kasih semuanya atas pesan penyemangat dan dukungan - saya akan kembali suatu hari nanti, saya yakin itu. Bukan sebagai pemain lagi!)," tulisnya.
Nama HK Vittinghus memang punya tempat tersendiri di hati penggemar bulutangkis Indonesia.
Bahkan unggahannya pun ramai dengan komentar BL Indonesia.
Mereka berharap HK Vittinghus akan tetap kembali ke Indonesia suatu hari nanti.
Lewat bulutangkis, HK Vittinghus memang cukup dekat dengan Indonesia.
Bahkan HK Vittinghus belajar bahasa Indonesia.
Sehingga HK Vittinghus dapat sedikit berinteraksi dengan BL Indonesia lewat akun media sosialnya.
Selain itu, HK Vittinghus juga sempat diundang KBRI Denmark di Kopenhagen saat perayaan Ulang Tahun Kemerdekaan RI.
Putuskan Pensiun
Dikutip TribunKaltim.co dari bolasport.com, Vittinghus melalui media sosialnya pada akhir bulan Mei lalu telah memutuskan bahwa 2023 menjadi musim terakhirnya di World Tour.
"Saya pensiun!" tulis Vittinghus.
"Beberapa pekan yang lalu saya memutuskan bahwa 2023 akan menjadi musim terakhir saya di World Tour."
"Kapan tepatnya saya akan pensiun di tahun 2023 masih belum diputuskan."
"Karena saya masih memiliki berbagai skenario yang tergantung pada berbagai faktor," imbuhnya.
(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar