Hasil Taipei Open 2023: Chico Aura Dwi Wardoyo ke Semifinal usai Libas Kenta Nishimoto
TAIPEI, iNews.id - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo ke semifinal Taipei Open 2023. Dia mengalahkan wakil Jepang, Kenta Nishimoto, dengan skor 21-13 dan 21-15.
Atas hasil tersebut, Chico sukses melaju ke babak semifinal turnamen level super 300. Chico akan menghadapi pemenang dari duel wakil Taiwan, Wang Tzu Wei vs Lin Chun-Yi yang bertanding setelahnya.
Mentas di Tian-Mu Arena, University of Taipei, Taipei, Jumat (23/6/2023) siang WIB, Chico Tertinggal 0-2 terlebih dahulu pada awal gim pertama. Namun, dia kemudian sukses membalikkan keadaan menjadi 5-3.
Kedudukaan sempat imbang 5-5 dan 6-6 setelah itu. Akan tetapi, Chico kembali mengambil keunggulan dengan skor 8-6.
Pebulutangkis asal Jayapura itu berhasil unggul 11-9 pada interval gim pertama. Selepas jeda, dia terus menjauh hingga unggul 13-9 dan 16-11.
Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Follow Berita iNews di Google News
Chico sukses menjauh dan meninggalkan wakil Jepang itu hingga unggul 19-12. Dia pun berhasil mengakhiri gim pertama dengan kemenangan 21-13.
Di gim kedua, pebulutangkis 25 tahun itu kembali tampil baik dan unggul 5-1 dan kemudian 8-6 pada awal gim kedua. Nishimoto mampu menyamakan kedudukan setelah itu dengan skor 8-8 dan 9-9.
Akan tetapi, Chico berhasil kembali mengambil alih pertandingan dengan unggul 12-9. Perlahan tapi pasti, dirinya mampu menjaga keunggulan dan meninggalkan Nishimoto dengan skor 16-12.
Mendekati akhir gim kedua, Chico terus tampil dominan dan sukses melesat hingga akhirnya menuntaskan laga dengan skor 21-15. Atas hasil tersebut, dia melaju ke babak semifinal Taipei Open 2023.
Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Follow Berita iNews di Google News
Komentar