BURSA TRANSFER - Chelsea Sudah Temukan Pengganti Mason Mount, Man United Semringah
BOLASPORT.COM - Manchester United sepertinya bisa semringah karena Chelsea kabarnya sudah menemukan pengganti Mason Mount pada musim panas ini.
Chelsea dan Manchester United tengah terlibat drama transfer panas gelandang asal Inggris, Mason Mount.
Manchester United sendiri memang sangat ingin mendatangkan Mount ke Old Trafford pada musim panas 2023.
Pasalnya, Mount merupakan pemain idaman yang sangat diinginkan oleh pelatih Manchester United, Erik ten Hag.
Ten Hag berharap Mount bisa menjadi salah satu opsi di lini tengah Setan Merah pada musim 2023-2024.
Manchester United pun sudah melayangkan penawaran mereka kepada Chelsea selaku klub pemilik Mount.
Penawaran terakhir Manchester United untuk gelandang berusia 24 tahun itu berkisar pada angka 55 juta poundsterling atau sekitar Rp1,05 triliun.
Mason Mount menjadi pemain terdepan untuk didatangkan Manchester United pada musim panas 2023. (TWITTER.COM/MASONMOUNTENG)
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Tawaran buat Onana di Bawah Standar, Man United Diusir Inter Milan
Akan tetapi, penawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh Chelsea pekan lalu.
The Blues menginginkan biaya transfer sebesar 65 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,23 triliun untuk Mount.
Manchester United tidak berkenan untuk memenuhi permintaan Chelsea tersebut.
Akan tetapi, Setan Merah masih belum memutus negosiasi untuk mendapatkan Mount.
Manchester United berharap Chelsea mau duduk bersama untuk melakukan negosiasi langsung terkait biaya transfer sang pemain.
Belum juga melakukan negosiasi, Manchester United sudah mendapatkan kabar gembira.
Dilansir BolaSport.com dari Evening Standard, Chelsea rupanya diam-diam mulai mencari sosok pengganti Mount.
Baca Juga: Kim Min-jae Sepakat ke Bayern Muenchen, Lagi-lagi Target Man United Diembat karena Kurang Gercep
Gelandang muda Celta Vigo, Gabri Veiga, jadi incaran Chelsea. (TWITTER.COM/FOOTBALLL_TALK)
Kabarnya, The Blues mengincar gelandang andalan Celta Vigo bernama Gabri Veiga.
Chelsea disebut-sebut tertarik untuk merekrut Veiga pada musim panas ini sebagai suksesor Mount.
Kabar tersebut jelas merupakan hal yang sangat baik bagi Manchester United mengingat jalan mereka untuk merekrut Mount semakin besar.
Hanya, Manchester United masih harus menunggu apakah Chelsea akan benar-benar bisa merekrut Veiga.
Pasalnya, gelandang berusia 21 tahun itu tidak hanya diminati oleh Chelsea, tetapi juga klub raksasa Liga Inggris lainnya, yakni Liverpool.
Liverpool juga tengah mencari gelandang baru untuk menghadapi musim 2023-2024.
Nama Veiga pun masuk dalam radar transfer Juergen Klopp pada musim panas ini.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Kasihan Ten Hag, Bujet Belanja Man United Lebih Kecil dari Satu Pembelian Arsenal
Dengan demikian, nasib Manchester United untuk bisa mendapatkan Mount kini bergantung pada suksesnya transfer Veiga.
Keberhasilan Man United mendapatkan Mason Mount kini bergantung pada transfer Gabri Veiga. (TWITTER.COM/ANFIELDEDITION)
Apabila Chelsea mampu meyakinkan Veiga untuk menjadi bagian dari anak buah Mauricio Pochettino musim depan, maka bukan tidak mungkin Setan Merah akan bisa membawa Mount ke Old Trafford.
Namun, apabila Veiga lebih memilih untuk hijrah ke Liverpool, maka Manchester United harus siap-siap mencari alternatif lain.
Klausul pelepasan Veiga sendiri terhitung tidak begitu mahal.
Klub yang ingin mendatangkan gelandang berkebangsaan Spanyol itu hanya perlu merogoh kocek senilai 34,6 juta poundsterling atau sekitar Rp655 miliar.
Komentar