Beda dengan Indonesia, Malaysia Sulit Jual Tiket Laga FIFA Matchday 2023
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fimg.inews.co.id%2Fmedia%2F600%2Ffiles%2Finews_new%2F2023%2F01%2F03%2Ftimnas_malaysia.jpg)
TERENGGANU, iNews.id - Tim nasional (Timnas) Malaysia mengalami kesulitan dalam menjual tiket FIFA Matchday. Hal tersebut berbanding terbalik dengan Indonesia yang terjual habis dengan cepat.
Pada agenda FIFA Matchday Juni 2023, Timnas Malaysia dijadwalkan bertemu Kepulauan Solomon, Rabu (14/6/2023). Disusul pertandingan melawan Papua Nugini pekan depan.
Kedua pertandingan tersebut rencananya akan berlangsung di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Terengganu, Malaysia. Mereka tidak bermain di Kuala Lumpur, karena stadium mereka yang biasanya tengah direnovasi.
Namun, tampaknya Timnas Malaysia mengalami kesulitan dalam menjual tiket pertandingan. Karena hingga dua hari sebelum pertandingan melawan Kepulauan Solomon, tiket baru terjual di angka 4.153.
Editor : Ibnu Hariyanto
Follow Berita iNews di Google News
Padahal, Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin diketahui memiliki kapasitas sekitar 50 ribu penonton. Sementara tiket sudah mulai dijual sejak pekan lalu, namun animo penonton kurang besar.
Hal tersebut tentu berbanding terbalik dengan Timnas Indonesia. Karena pada pertandingan antara Skuad Garuda dengan Timnas Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, tiket sudah terjual dalam waktu beberapa hari saja.
Banyak yang memperkirakan tiket kesulitan terjual, karena lokasi stadion yang jauh. Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin berjarak 443 kilometer dari Kuala Lumpur, dan memakan waktu tempu 4,5 jam lewat darat.
Untuk FIFA Matchday Juni 2023, Harimau Malaya memang tak bisa menggunakan Stadion Bukit Jalil. Karena markas Timnas Malaysia tersebut tengah direnovasi dan tak bisa digunakan.
Editor : Ibnu Hariyanto
Follow Berita iNews di Google News
Tidak ada komentar:
Posting Komentar