3 Terobosan Canggih Liga 1 2023/2024, Salah Satunya Soal VAR - inews.id

 

3 Terobosan Canggih Liga 1 2023/2024, Salah Satunya Soal VAR

inews.id
May 15, 2023
Ada 3 terobosan canggih di Liga 1 musim 2023/2024.
Ada 3 terobosan canggih di Liga 1 musim 2023/2024.

JAKARTA, iNews.id - Ada 3 terobosan canggih di Liga 1 musim 2023/2024. Salah satunya mengenai Video Assistant Referee (VAR).

Hal itu diumumkan di laman resmi PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi. Namun mereka meminta bantuan klub dalam prosesnya.

Pertama menaikkan kekuatan pencahayaan stadion menjadi minimal 1200 Lux. Kemudian secara progresif, mulai memperbarui teknologi pencahayaan dengan penggunaan lampu jenis LED.

Terakhir menggunakan LED Board dalam implementasi komersial di perimeter stadion. Selain itu dijelaskan pula masalah format kompetisi.

Editor : Reynaldi Hermawan

Follow Berita iNews di Google News

Ada dua format yang digunakan di Liga 1 2023/2023 yakni reguler series dan championship series untuk menentukan juara serta slot kompetisi AFC Club Competition 2024/2025.

"Format regular series yang akan dihelat pada 1 Juli 2023 hingga 28 April 2024. Pada format ini menggunakan sistem double round robin, home and away, diikuti 18 klub, digelar selama 34 pekan dan total 306 pertandingan," bunyi keterangan LIB.

"Championship series yang akan digulirkan pada 4-26 Mei 2024. Pada babak ini, knockout, 2 leg (home and away), diikuti 4 klub teratas di reguler series dan menggelar 8 pertandingan," tambah keterangan itu.

Selain itu, kuota pemain asing pun ditambah menjadi 5 (asing bebas) + 1 (anggota ASEAN). Nantinya, seluruhnya dapat dimainkan dalam setiap pertandingan

Editor : Reynaldi Hermawan

Follow Berita iNews di Google News

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita