Hasil Spain Masters: Praveen/Melati Gagal Juara - CNN Indonesia

 

Hasil Spain Masters: Praveen/Melati Gagal Juara

CNN Indonesia
Minggu, 02 Apr 2023 16:01 WIB
Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti gagal juara Spain Masters 2023 usai kalah di final.
Praveen/Melati gagal juara Spain Masters 2023. (Arsip PBSI)
Jakarta, CNN Indonesia --

Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti gagal juara Spain Masters 2023 usai takluk 20-22, 18-21 dari Mathias Christiansen/Alexandra Boje pada laga final, Minggu (2/4) sore WIB.

Praveen/Melati memulai pertandingan dengan keunggulan 3-2 atas Christiansen/Boje.

Setelah itu, Praveen/Melati terus melaju dalam perolehan poin. Praveen/Melati bahkan mampu unggul lima poin dalam kedudukan 8-3 atas Christiansen/Boje.

Pilihan Redaksi

Namun, Christiansen/Boje bisa memperkecil ketertinggalan. Sejumlah poin diraih untuk membuat skor menjadi 6-9.

Praveen/Melati pun sempat dipepet perolehan skornya menjadi 9-10. Tetapi satu pengembalian yang tidak sempurna dari pasangan Denmark membuat Praveen/Melati unggul 11-9 di interval gim pertama.

Praveen/Melati bisa kembali menjauh usai interval. Pasangan Indonesia ini bisa unggul empat poin dengan skor 15-11.

Keunggulan itu tidak mampu dipertahankan Praveen/Melati. Sejumlah kesalahan yang kerap dilakukan membuat Praveen/Melati kalah 20-22 di gim pertama.

Di gim kedua, Praveen/Melati justru kerap membuat kesalahan. Situasi ini dimanfaatkan Christiansen/Boje untuk mendulang poin untuk unggul 5-2.

Praveen/Melati terus tertinggal dalam perolehan poin. Praveen/Melati tertinggal 6-9 lalu Christiansen/Boje bisa menutup interval dengan 11-7.

Praveen/Melati sebenarnya bermain jauh lebih baik usai interval. Praveen/Melati yang kerap mampu membalikkan keadaan menjadi 16-15.

Dalam situasi unggul, Melati justru membuat beberapa kesalahan yang membuat pasangan Denmark bisa kembali unggul 19-16.

Christiansen/Boje pada akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 21-18 atas Praveen/Melati.

(jal)

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek