RESMI - Yusuf Helal Akhiri Musim Lebih Cepat dengan Persija Jakarta Pasca Operasi Batu Ginjal - Bolasport
RESMI - Yusuf Helal Akhiri Musim Lebih Cepat dengan Persija Jakarta Pasca Operasi Batu Ginjal
BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Yusuf Helal dipastikan mengakhiri musim 2022-2023 lebih cepat.
Kabar ini disampaikan Thomas Doll saat konferensi pers pra-laga lawan Persik Kediri pada Sabtu (11/3/2023).
Sebelumnya, Thomas Doll menjelaskan bila Yusuf Helal telah melakukan operasi batu ginjal.
Hal ini juga yang membuat pemain asal Bahrain itu tidak tampil dalam 4 laga terakhir Persija Jakarta.
Meski sudah menjalani operasi, namun kondisi Yusuf belum juga siap untuk turun ke lapangan.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (22/2/2023).
“Saya sudah kontak dengan Yusuf kemarin. Puji Tuhan operasi yang dilakukannya berhasil," kata Thomas Doll.
"Saya sempat dengar dia merasa sedikit kesakitan."
"Mungkin efek dari operasinya masih terasa.”
Hai Sobi, kamu tipe yang mana kalo nonton pertandingan?
Kalo di social media, kamu tipe yang…
Setelah nonton pertandingan, kamu tuh…
“Sekarang Yusuf masuk dalam fase pemulihan untuk kembali ke kondisi normal,” tambahnya.
Pelatih asal Jerman itu pun memastikan bila Yusuf Helal tak bisa bermain lagi di sisa laga musim ini.
Persija memiliki 7 laga sisa dan Thomas Doll tidak melihat kemungkinan Yusuf bisa bermain di waktu tersebut.
"Yusuf sepertinya tidak akan bisa bermain lagi di sisa musim ini," kata Thomas Doll.
Baca Juga: Persija Sering Keok di Luar Kandang, Thomas Doll Minta Para Pemainnya Minimalkan Kesalahan Sendiri
"Karena baru saja menjalani operasi di bagian ginjalnya," tambahnya.
Selain Yusuf, pemain asing Persija lainnya yakni Hanno Behrens juga mengalami masalah di perut sehingga absen.
Hanno Behrens tengah pulang ke Jerman untuk berkonsultasi dengan dokter mengenai kondisinya itu.
Thomas Doll mengaku belum bisa memprediksi apakah musim berakhir juga untuk Hanno atau belum.
Hai Sobi, kamu tipe yang mana kalo nonton pertandingan?
Kalo di social media, kamu tipe yang…
Setelah nonton pertandingan, kamu tuh…
"Hanno juga sedang diperiksa kondisinya di Jerman," kata Doll.
"Dan saya belum tahu apa diagnosa dokter nantinya," tambahnya.
Problem pemain asing melanda Persija sehingga mereka hanya meraih satu kemenangan dalam 3 laga terakhir.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Michael Krmencik juga diketahui masih menderita cedera.
Satu-satunya pemain asing yang fit adalah Ondrej Kudela.
"Juga Krmencik yang tidak maksimal di laga sebelumnya, ditambah saat ini dia sedikit mengalami masalah cedera," ujar Thomas Doll.
"Saya bersyukur Kudela bisa bermain karena dia adalah pemain asing paling stabil di Persija musim ini."
"Dia bahkan hampir bermain di setiap laga dan hanya absen 2 kali karena masalah otot," tambahnya.
Hai Sobi, kamu tipe yang mana kalo nonton pertandingan?
Kalo di social media, kamu tipe yang…
Setelah nonton pertandingan, kamu tuh…
Komentar