Terbongkar! Shin Tae-yong Jagokan Sosok Ini Raih Pemain Terbaik FIFA 2022, Bukan Messi
PARIS, iNews.id - Shin Tae-yong ternyata bukan memilih Lionel Messi sebagai pilihan utamanya sebagai Pemain Terbaik FIFA 2022. Juru taktik Timnas Indonesia itu justru menjagokan Kevin De Bruyne.
Malam penganugerahan The Best FIFA Awards 2022 digelar di Paris, Selasa (28/2/2023) dini hari WIB. Mereka yang jadi pemenang dipilih pelatih dan kapten seluruh negara anggota FIFA, termasuk Shin Tae-yong.
Lionel Messi terpilih sebagai Pemain Terbaik FIFA 2022. Kemudian Lionel Scaloni dinobatkan sebagai Pelatih Terbaik FIFA 2022.
Menariknya, Shin Tae-yong tidak meletakkan Messi sebagai pilihan pertama. Pelatih berusia 52 tahun itu justru menempatkan La Pulga di pilihan ketiga.
Sementara pilihan utama Shin Tae-yong jatuh pada Kevin de Bruyne dan yang kedua Erling Haaland. Namun nyatanya, dua pemain Manchester City ini tidak masuk tiga besar.
Sementara untuk pelatih terbaik, Shin Tae-yong menunjuk Pep Guardiola sebagai pilihan utamanya. Sebab dirinya merupakan penggemar berat bos Manchester City itu.
Lalu untuk kiper terbaik, Shin Tae-yong memilih penjaga gawang Brasil Ederson Moraes sebagai pilihan utama, diikuti Yassine Bounou dan Thibaut Courtois. Namun yang jadi pemenang adalan Emiliano Martinez.

Daftar Pilihan Shin Tae-yong di The Best FIFA Awards 2022:
Kategori Pemain Terbaik
1. Kevin De Bruyne
2. Erling Haaland
3. Lionel Messi
Kategori Pelatih Terbaik
1. Pep Guardiola
2. Lionel Scaloni
3. Carlo Ancelotti
Kategori Kiper Terbaik
1. Ederson
2. Yassine Bounou
3. Thibaut Courtois
Editor : Reynaldi Hermawan
Follow Berita iNews di Google News
Tidak ada komentar:
Posting Komentar