Pengamanan Humanis di F1 Powerboat Danau Toba, Personel Tak Kenakan Seragam Dinas - inews - Arenanews

Informasi Arena Olahraga

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Pengamanan Humanis di F1 Powerboat Danau Toba, Personel Tak Kenakan Seragam Dinas - inews

Share This
Responsive Ads Here

 

Pengamanan Humanis di F1 Powerboat Danau Toba, Personel Tak Kenakan Seragam Dinas 

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi (Foto: Istimewa)

TOBA, iNews.id - Polda Sumut menerapkan pengamanan humanis dalam ajang internasional F1 Powerboat Danau Toba, 2023. Dalam hal ini petugas di lapangan tidak mengenakan seragam dinas.

Dalam hal ini, Polda Sumut menerapkan dua operasi pengamanan besar bersandi Hopal Toba-2023 pengamanan event dan tamu VVIP (Presiden RI dan tamu-tamu penting).

Kabid Humas Polda Sumatra Utara, Kombes Pol. Hadi Wahyudi menegaskan operasi tersebut dilakukan bersama Kodam I Bukit Barisan dan pemerintah daerah, baik provinsi maupun kabupaten. 

“Artinya dua operasi yang diselenggarakan secara bersama, tapi di bawah kendali penuh Polda Sumut dan Kodam I Bukit Barisan," katanya.

Dalam operasi Hopal Toba-2023, pelayanan yang diberikan aparat yang bertugas pendekatan bersifat humanis. Hal ini karena kesuksesan gelaran F1 Powerboat Lake Toba 2023 akan menjadi wajah Sumatra Utara secara umum, khususnya terkait hospitality. 

“Bahkan perintah pimpinan, seragam petugas pun tidak akan menggunakan pakaian kedinasan seperti biasa. Agar humanis semua harus terselenggara nyaman dan aman, namun yang juga dipastikan adalah semua tidak akan mengganggu aktivitas masyarakat sehari-hari,” ujar Hadi.

Terkait jalur lalu lintas, ada enam titik yang akan menjadi perhatian utama Polda dan Kodam I. Rekayasa di mulai dari Serdang, Tebingtinggi, Siantar, Simalungun, Toba dan Tapanuli Utara. 

“Semuanya dilayani mulai dari Belawan atau Kualanamu. Ada permintaan kawal, langsung kita kawal. Dari Tarutung, kawal juga. Bahkan logistik InJourney kami lakukan. Namun begitu tetap sesuai dengan prinsip kehati-hatian,” ujar Hadi.

Editor : Nani Suherni

Follow Berita iNewsSumut di Google News

Bagikan Artikel:
line

[Category Opsiin, Media Informasi, Arena]
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Opsi Arenanews

Siarenanews

Post Bottom Ad

Pages