Hasil Liga 1 - Egy Maulana Vikri Gagal Hadapi Gawang Kosong, Dewa United Tumbangkan PSS Sleman - Semua Halaman - Bolasport

 

Hasil Liga 1 - Egy Maulana Vikri Gagal Hadapi Gawang Kosong, Dewa United Tumbangkan PSS Sleman - Semua Halaman - Bolasport.com

Hasil Liga 1 - Egy Maulana Vikri Gagal Hadapi Gawang Kosong, Dewa United Tumbangkan PSS Sleman

By Lukman Adhi Kurniawan, Jumat, 17 Februari 2023 | 18:53 WIB
Suasana pertandingan antara PSS Sleman vs Dewa United, pada laga pekan ke-25 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (17/2/2023).
Suasana pertandingan antara PSS Sleman vs Dewa United, pada laga pekan ke-25 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (17/2/2023). (INSTAGRAM/@DEWAUNITEDFC)

BOLASPORT.COM - Dewa United sukses mengalahkan PSS Sleman dengan skor 3-1 dalam laga pekan ke-25 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (17/2/2023).

Babak pertama berjalan hingga menit ke-17 masih belum ada peluang emas tercipta dari kedua tim.

Peluang pertama dari Dewa United lewat Egy Maulana Vikri pada menit ke-24.

Lepas dari kawalan bek PSS, tendangan Egy hanya melebar tipis di sisi kanan dari gawang Ega Rizky.

Penalti diberikan kepada Dewa United pada menit ke-28.

Berawal dari kemelut di depan gawang PSS, Jihad Ayoub melanggar Braif Fatari di kotak penalti.

Majed Osman yang jadi eksekutor mengarahkan bola ke sisi kiri dan gagal dijangkau oleh kiper Ega Rizky.

Serangan dari PSS lewat Kim Kurniawan pada menit ke-37.

Mendapatkan umpan di depan gawang, tendangan Kim ditepis oleh bek Dewa United dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Dewa United hampir saja mencetak gol pada menit ke-38.

Berawal dari kesalahan umpan dari kiper Ega Rizky, bola diterima oleh Egy Maulana Vikri.

Melihat Ega sudah meninggalkan sarangnya, Egy melepaskan tendangan ke gawang yang sudah kosong.

Namun, bola hanya membentur tiang gawang.

PSS mencetak gol pada menit ke-40.

Berawal dari umpan Marckho Sandy ke depan gawang, bola liar diterima oleh Kim Kurniawan yang berdiri bebas.

Kim melepaskan tendangan mendatar yang langsung menghujam gawang Dewa United.

Tidak ada tambahan gol, babak pertama berakhir dengan skor imbang 1-1.

Babak kedua, PSS mendapatkan peluang lewat Yevhen Bokhasvili pada menit ke-52.

Menerima umpan dari Ibrahim Sanjaya, bola dikrim ke ko kotak penalti.

Yehvhen menyambut dengan sundulan tapi masih melambung dari gawang M Natshir.

Ancaman dari PSS dari Ibrahim Sanjaya di sisi kanan (59').

Dari luar kotak penalti tendangan keras Ibrahim masih tipis melebar di sisi kanan gawang.

Pertandingan sempat terhenti pada menit ke-67 setelah pelanggaran kepada Marckho Sandi oleh Dias Angga.

Pemain Dewa United melakukan protes atas keputusan wasit yang memberikan kartu kuning ke Angga.

Dewa United mencetak gol pada menit ke-71.

Berawal dari umpan Frendi Saputra dari sisi kiri.

Ichsan Kurniawan melepaskan sundulan yang langsung menghujam gawang PSS.

Dewa United mendapatkan penalti pada menit ke-85.

Manda Cingi terlihat terkena tangan saat mencoba mengontrol bola.

Risto Mitrevski mengarahkan bola ke sisi kiri dan langsung menembus gawang Ega Rizky (86')

Tidak ada tambahan gol, Dewa United menutup laga dengan kemenangan 3-1 atas PSS Sleman.

FT PSS Sleman vs Dewa United:1-3 (Kim Kurniawan 40'/ Majed Osman 28' Pen, Ichsan Kurniawan 71', Risto Mitrevski 86' Pen)

PSS Sleman: 21-Ega Rizky; 22-Marckho Sandi, 2-Ibrahim Sanjaya, 30-Kevin Gomes, 78-Ivan Nanda, 23-Kim Kurniawan, 99-Rachmad Hidayat (Rifky Suryawan 42'), 6-Jihad Ayoub (Manda Cingi 84'), 20-Haris Tuharea (Ricky Cawor 84'), 27-Irkhan Mila (Riki Dwi 74'), 10-Yevhen Bokhashvili.

Pelatih: Seto Nurdiantoro.

Dewa United: 1-M Natshir; 22-Dias Angga, 16-Frendi Saputra, 5-Risto Mitrevski, 17-Brian Fatari, 15-Rangga Muslim, 95-Lucas Ramos, 6-Theo Fillo, 20-Majed Osman, 19-Egy Maulana Vikri (Natanael Siringo Ringo 88').

Pelatih: Jan Olde Riekerink.

Halaman :

[Category Opsiin, Media Informasi, Arena, Sepak Bola, Sepak Bola Indonesia]

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita