Formula E India Kacau, Mobil dan Motor Warga Masuk Sirkuit
Formula E India di Sirkuit Hyderabad. (AFP/NOAH SEELAM)
Jakarta, CNN Indonesia --
Momen unik terjadi pada Formula E India 2023 di Sirkuit Hyderabad, India, Jumat (10/2). Warga lokal merangsek masuk ke sirkuit menggunakan sepeda motor dan mobil.
Momen itu terjadi sebelum sesi Free Practice Pertama (FP 1) pada Jumat sore waktu setempat. Kemacetan parah di area luar sirkuit karena jam sibuk aktivitas pekerja membuat sebagian pengendara ngotot melintas di area sirkuit Formula E India.
Selama rangkaian balapan berlangsung, terdapat penyesuaian arus lalu lintas. Hal tersebut membuat penumpukan kendaraan di beberapa titik, sehingga aparat setempat membuka blokade jalan dan warga masuk ke sirkuit agar terhindar dari kemacetan.
"Sesi latihan pertama yang dijadwalkan bergulir pukul 16.30 waktu setempat ditunda selama satu jam. Menurut beberapa sumber, polisi membuka barikade di tengah pergerakan massa di jam sibuk," tulis laporan Sport Star.
"Beberapa sumber mengonfirmasi tentang warga yang merangsek dan ada perselisihan antara warga dengan polisi. Jalan menuju sirkuit ditutup dan membuat kemacetan panjang," sambung laporan itu.
Kejadian ini disebut membuat rangkaian balapan menjadi kacau. Pasalnya sirkuit merupakan area steril selama acara berlangsung.
"Benar, ada yang merangsek. Kendaraan warga masuk ke sirkuit balapan dan itu sangat kacau. Polisi membuka barikade dan ada arus kendaraan di trek. Meski otoritas tinggi sudah mencarikan solusi, benar-benar tidak ada koordinasi antara panitia dengan polisi," tulis Sport Star.
Badan tertinggi balapan mobil dunia (FIA) dalam pernyataan resmi menyebut kejadian ini mengejutkan. Mereka meminta hal serupa tidak terulang di kemudian hari.
— The Race (@wearetherace) February 10, 2023Wondering why #FormulaE FP1 in Hyderabad was delayed by 4⃣5⃣ minutes?
That's because vehicles were allowed onto the track not long before the scheduled start time - as images acquired by The Race show - with motorists then clashing with security staff.https://t.co/r1P0oIO5Q9
"Ini benar-benar mengejutkan. Warga dan kendaraan berada di atas sirkuit. Ini harus segera diselesaikan dan tidak boleh terus terjadi. Kami berharap tidak ada interupsi lagi ke depannya," tulis pernyataan FIA.
Dalam gelaran Formula E Jakarta tahun lalu, seluruh pengunjung termasuk awak media dilarang menggunakan kendaraan pribadi dalam radius beberapa kilometer dari sirkuit.
Ini merupakan bagian dari kampanye 'Go Green' yang diusung dalam Formula E. Formula E Jakarta 2023 dijadwalkan berlangsung 3-4 Juni mendatang.
(ikw/har)
[Category Opsiin, Media Informasi, Arena]
Komentar