Dugaan Kecurangan di Pemilihan Waketum PSSI, Yunus Nusi Angkat Bicara - Semua Halaman - Bolasport

 

Dugaan Kecurangan di Pemilihan Waketum PSSI, Yunus Nusi Angkat Bicara - Semua Halaman - Bolasport.com

3-4 minutes
By Abdul Rohman, Kamis, 16 Februari 2023 | 23:32 WIB

Sekretaris Jendral PSSI periode 2019-2023, Yunus Nusi (kiri), sedang berkomunikasi dengan Zainudin Amali (kanan) selaku Wakil Ketua Umum PSSI 1 era 2023-2027 di Hotel Sangri-La, Jakara, 16 Februari 2023. Sekretaris Jendral PSSI periode 2019-2023, Yunus Nusi (kiri), sedang berkomunikasi dengan Zainudin Amali (kanan) selaku Wakil Ketua Umum PSSI 1 era 2023-2027 di Hotel Sangri-La, Jakara, 16 Februari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Yunus Nusi angkat bicara mengenai dugaan kecurangan dalam pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.

Pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI dilakukan sebanyak dua kali alias diulang karena ada dugaan suara yang hilang.

Dalam pemilihan pertama, Zainudin Amali mengumpulkan suara terbanyak dengan 66 angka, disusul Yunus Nusi (66 suara), lalu Ratu Tisha (41 suara).

Baca Juga: Thomas Doll Beberkan Alasan Mengapa 3 Pemain Asing Persija Diganti setelah Babak Pertama

Ratu Tisha mendapat 41 suara. Zainudin Amali 66 suara, sementara Yunus Nusi 63 suara.

Sementara dalam pemilihan ulang terjadi perbedaan hasil.

Ratu Tisha memimpin suara terbanyak dengan 54 suara.

Baca Juga: Thomas Doll Tak Mau Pikirkan Shin Tae-yong yang Tidak Memaafkannya setelah Dirinya Menyebut Badut

Di urutan kedua dengan 53 suara diperoleh Yunus Nusi.

Sementara Zainudin Amali mendapat 44 suara.

"Tentang itu (dugaan kecurangan) saya serahkan kepada KP (Komisi Pemilihan)," ucap Yunus Nusi.

Baca Juga: Jadi Ketum PSSI, Erick Thohir Diharapkan Tak Jadikan Suporter sebagai Objek Semata

"Saya sebagai kandidat yang ikut bersama-sama bergabung di posisi tersebut."

"Dan saya melihat, KLB berjalan dengan baik," kata Yunus Nusi seusai KLB PSSI di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023)

Yunus Nusi merasa bahwa pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI berjalan secara sportif.

Baca Juga: Barcelona Vs Man United - Xavi Hernandez dan Erik ten Hag Kompak soal Marcus Rashford

"Kongres demi kongres di organisasi besar seperti ini, saya merasa semua berjalan dengan fair," kata Yunus Nusi.

Meski terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSIYunus Nusi menyatakan mundur.

Dengan begitu, komposisi Wakil Ketua Umum PSSI ditempati oleh Zainudin Amali dan Ratu Tisha.

Baca Juga: Barcelona Vs Man United - Xavi Hernandez dan Erik ten Hag Kompak soal Marcus Rashford

Keduanya akan mendampingi Erick Thohir yang sudah terpilih sebagai Ketua Umum PSSI.

Untuk kegiatan selanjutnya di dunia sepak bola, Yunus Nusi belum dapat menjawab.

"Tentang apa yang akan lakukan di kemudian hari, saya belum bisa menjawabnya. Segala sesuatu saya serahkan ke Ketum," kata Yunus Nusi.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Kunci Rinov/Pitha Sukses Jadi Penentu Kemenangan Indonesia

"Dan sekali lagi saya yakin Ketum, Waketum, dan Exco akan mencari bibit-bibit terbaik untuk mengisi jabatan yang ada di PSSI," ujarnya.

Sebelumnya, tuduhan kecurangan di pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI diungkapkan oleh salah satu votef dari Persiba Balikpapan, Togar Simanjuntak.

"Tisha diselamatkan oleh voter dari kezoliman akhirnya tisha terpilih suara terbanyak sebanyak 54 untuk waktum yang sebelumnya 41," tutur Togar Simanjuntak.

"Tapi berkat voter, kongres tidak mau dimain-mainkan oleh siapapun," kata Togar Simanjuntak.


[Category Opsiin, Media Informasi, Arena, Sepak Bola, Sepak Bola Indonesia]

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita