Witan Sulaeman Starter & Egy Cadangan, FC ViOn Bungkam AS Trencin - Kumparan

 

Witan Sulaeman Starter & Egy Cadangan, FC ViOn Bungkam AS Trencin

Witan Sulaeman (kanan) saat membela AS Trencin. Foto: Dok AS Trencin
Witan Sulaeman (kanan) saat membela AS Trencin. Foto: Dok AS Trencin
ADVERTISEMENT

Klub Egy Maulana Vikri, FC ViOn Zlate Moravce, menghadapi tim yang dibela Witan SulaemanAS Trencin, dalam laga pekan ke-9 Liga Slowakia 2022/23 di Stadion FC ViOn, Sabtu (3/9) malam WIB. Skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah.

ADVERTISEMENT

Witan bermain sejak awal laga. Di sisi lain, Egy hanya menjadi penghangat bench di sepanjang laga.

Jalan Laga FC ViOn vs AS Trencin: Klub Egy vs Tim Witan

Egy Maulana Vikri bersama FC ViOn ZLate Moravce. Foto: Instagram/@fcvionzlatemoravce
Egy Maulana Vikri bersama FC ViOn ZLate Moravce. Foto: Instagram/@fcvionzlatemoravce

Sepanjang 15 menit pertama, serangan FC ViOn tampak lebih efektif. Tim tamu setidaknya mampu melepas lima tembakan yang mengancam, dua di antaranya akurat ke gawang AS Trencin.

Salah satunya adalah peluang Timotey Mudry di menit 13. Tendangannya dari luar kotak penalti masih bisa ditepis Michael Kukucka.

Peluang AS Trencin hadir di menit 20. Witan Sulaeman memberi operan datar kepada Artur Gajdos, tetapi tendangan keras mendatar Gajdos hanya melebar tipis di kiri gawang FC ViOn.

Witan menciptakan peluang di menit 24. Tendangannya di kotak penalti melebar di sisi kiri gawang FC ViOn.

ADVERTISEMENT

FC ViOn nyaris mencetak gol di menit 32. Tembakan akurat Patrick Pinte, masih bisa ditepis Kukucka. Selanjutnya, sundulan Stephano Almeida hanya tipis melebar di kanan gawang AS Trencin.

Pada menit ke-41, Witan dijatuhkan di kotak penalti. Namun, wasit tidak menunjuk titik putih.

FC ViOn mencetak gol di menit 45. Memanfaatkan umpan Karol Mondel, Denis Duga menyundul bola masuk ke gawang AS Trencin. 1-0. Semenit kemudian, peluit tanda turun minum dibunyikan.

Witan ditarik keluar di menit 62. Dia digantikan pemain bernama Lukas Letenay.

Kedua tim masih terus berusaha mencetak gol hingga akhir laga. Namun, skor 1-0 tak berubah hingga bubar. Egy tidak main sama sekali.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita