Ribut di Laga Chelsea Vs Tottenham: Tuchel Diskors, Conte Didenda - detik

 

Ribut di Laga Chelsea Vs Tottenham: Tuchel Diskors, Conte Didenda

Okdwitya Karina Sari - detikSepakbola
Sabtu, 20 Agu 2022 02:01 WIB



Manajer Chelsea Thomas Tuchel dan Manajer Tottenham Antonio Conte dihukuma atas keributan di akhir laga di Stamford Bridge. (Foto: AFP via Getty Images/GLYN KIRK)
London -

Thomas Tuchel dijatuhi hukuman lebih berat daripada Antonio Conte. Menyusul keributan di akhir laga Chelsea vs Tottenham Hotspur, akhir pekan lalu.

Tuchel dan Conte terlibat dalam serangkaian perselisihan di sepanjang pertandingan yang berakhir seri 2-2 di Stamford Bridge (14/8/2022). Kedua manajer top itu bersitegang di tengah laga, kemudian cekcok lagi saat bersalaman usai pertandingan rampung.

Tuchel dan Conte sampai harus dipisahkan oleh staf dan pemain kedua kubu sebelum masing-masing diganjar kartu merah oleh wasit Anthony Taylor.

Federasi Sepakbola Inggris (FA) lantas melakukan penyelidikan terkait ribut-ribut tersebut sebelum menjatuhkan dakwaan baik kepada Tuchel maupun Conte. Hasilnya, Tuchel dihukum berupa larangan memimpin Chelsea di satu pertandingan dan denda sebesar 35 ribu pound sterling (Rp 616,6 juta), sedangkan Conte hanya didenda saja, sebesar 15 ribu pound (Rp 264,2 juta).

Meski demikian, Thomas Tuchel masih bisa mendampingi the Blues saat bertandang ke Leeds United, Minggu (21/8). Mantan pembesut Borussia Dortmund dan Paris Saint-Germain ini baru akan menjalani hukuman skorsing jika FA sudah merampungkan alasan tertulis lengkap untuk keputusan itu.

"Sebuah Komisi Regulasi Independen pada hari ini memerintahkan agar Thomas Tuchel didenda 35 ribu pound dan diskors dari touchline untuk satu pertandingan, dan Antonio Conte didenda 15 ribu pound setelah mereka sama-sama melanggar aturan FA pasal E3," bunyi keterangan FA dikutip Metro.

"Thomas Tuchel dan Antonio Conte mengakui tindakan mereka setelah akhir pertandingan Premier League di antara Chelsea FC dan Tottenham Hotspur FC pada Minggu 14 Agustus 2022 itu tidak pantas, dan kedua manajer meminta sebuah pemeriksaan tertulis."

"Sanksi-sanksi itu dapat naik banding dan hukuman larangan berada di touchline bagi Thomas Tuchel ditangguhkan untuk sementara menunggu alasan-alasan tertulis Komisi Regulasi Independen atas keputusannya itu yang akan tersedia pada waktunya."



Simak Video "Tottenham Mulai Bangkit Bersama Conte"

(rin/nds)

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek