Skip to main content
728

Timnas Indonesia Merilis Jersey Tandang Terbaru, Ini Filosofinya - Jayati Kediri

 

Timnas Indonesia Merilis Jersey Tandang Terbaru, Ini Filosofinya

Marc Klok dalam Peluncuran Jersey tandang Timnas terbaru-Jersey Tandang Timnas terbaru-instagram PSSITimnas Indonesia Merilis Jersey Tandang Terbaru, Ini Filosofinya

JAYATI KEDIRI – Berselang dua hari dari rilis jersey kandangnya, kali ini kembali Timnas Indonesia merilis Jersey tandang terbarunya.

Dilansir dari akun resmi PSSI, Jumat (01/07), penyedia apparel resmi timnas, Mills Official Kembali meluncurkan seragam atau jersey tandang resmi timnas terbaru.

Didominasi warna putih dengan lambang Garuda di dada sebelah kiri, serta terdapat motif warna biru laut dan hijau bergaris ditengahnya berbentuk lengkungan merepresentasikan kekayaan alam Indonesia yakni laut dan gunung.

Dalam peluncurannya kali ini, turut terlibat pemain timnas Marc Klok, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh 

Dalam unggahan pertamanya yang menampilkan sosok Marc Klok, disertakan penjelasan dan filosofi mengenai detil jersey tandang baru tersebut. 

Menurutnya, kekayaan alam negara Indonesia menjadi representasi dari jersey tandang Timnas Indonesia kali ini.

Serta, keindahan akan gunung-gunung yang terbentang serta luasnya lautan Indonesia akan menemani perjuangan tiada henti para pasukan Garuda.

Menurutmu, apa bagian paling menarik dari jersey tandang kali ini? Tulis lengkap dalam unggahan pertama tersebut.

Posting Komentar

0 Komentar

728