Penyebab Media Malaysia Sarankan Timnas Indonesia Pindah ke SAFF atau OFC - Okezone

 

Penyebab Media Malaysia Sarankan Timnas Indonesia Pindah ke SAFF atau OFC

Jurnalis - Andika Pratama

RUMOR PSSI akan pergi dari AFF (Federasi Asia Tenggara) dan gabung ke EAFF (Federasi Sepakbola Asia Timur), terus bergulir dalam beberapa waktu terakhir. Akan tetapi, media Malaysia, Semuanya Bola, menyarankan PSSI pindah ke SAFF (Federasi Sepakbola Asia Selatan) atau OFC (Konfederasi Sepakbola Oceania) jika tetap ingin pergi dari AFF.

Mengapa demikian? Semuanya Bola berkaca format turnamen di EAFF, Piala EAFF (EAFF-E1). Secara umum, Piala EAFF adalah Piala AFF-nya EAFF. Turnamen ini pun diselenggarakan dua tahun sekali seperti Piala AFF.

Timnas Indonesia (Foto: PSSI)

Namun, sistem Piala EAFF berbeda dengan Piala AFF yang mempertemukan semua anggotanya sejak fase grup. Sementara itu, Piala EAFF menggunakan tiga babak yang dibagi berdasarkan ranking FIFA.

Sebanyak tujuh tim berperingkat FIFA rendah di EAFF harus bersaing untuk memperebutkan satu tempat di putaran final Piala EAFF. Di putaran final Piala EAFF, tim tersebut akan bersaing dengan tiga negara Asia Timur dengan peringkat FIFA tertinggi, yaitu Jepang, Korea Selatan, dan China untuk memperebutkan gelar juara.

Format itu membuat Timnas Indonesia harus melalui dua babak lebih dulu sebelum bersua Jepang, Korea Selatan, dan China. Alhasil, Timnas Indonesia belum tentu melawan Jepang, Korea Selatan, dan China jika gabung EAFF. Oleh sebab itu, Semuanya Bola menyarankan PSSI untuk bergabung dengan SAFF atau OFC.

“Federasi Sepakbola Asia Selatan (SAFF) yang terdiri dari India dan negara-negara Asia Selatan lainnya mungkin lebih tepat. Jika keluhan Indonesia merambah ke AFC yang bermarkas di Malaysia, Konfederasi Sepakbola Oseania (OFC) juga cocok karena mempertimbangkan faktor geografis,” tulis Semuanya Bola, Sabtu (23/7/2022).

“Laga "derby" Indonesia-Papua Nugini (anggota OFC) pasti menarik untuk disaksikan. Namun, jika Indonesia benar-benar keluar dari AFF, kita tidak perlu menunggu lama untuk melihat kerinduan mereka dengan sorak-sorai penonton di Bukit Jalil, Rajamangala dan M nh serta aksi di SEA Games untuk merebut ibunda dari semua medali emas,” lanjutnya.

Semuanya Bola pun gabung EAFF tidak akan memberikan manfaat untuk Timnas Indonesia. Media Malaysia itu menilai bertahan di AFF lebih baik untuk masa depan sepakbola Indonesia.

“Kesimpulannya, keikutsertaan Indonesia di EAFF tidak akan membawa banyak manfaat bagi kinerja timnas mereka. Jika mereka memikirkan emosi secara rasional, mereka pasti akan menyadari bahwa bertahan di AFF masih merupakan jalan terbaik untuk masa depan sepakbola Indonesia,” pungkas tulisan Semuanya Bola.



1

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita