Hasil Piala Presiden 2022: Striker Baru Bawa Arema FC Satu Kaki ke Final
Editorial Bola.net5-7 minutes 7/7/2022Irsyad Maulana merayakan golnya ke gawang Persik Kediri, Rabu (16/6/2022) (c) Bola.net/Arief Bagus
Bola.net - Arema FC sukses memetik kemenangan perdana di leg pertama semifinal Piala Presiden 2022. Bertamu ke markas PSIS Semarang, Singo Edan berhasil menang dengan skor 2-0.
Gol kemenangan Arema FC dicetak oleh striker baru mereka, Abel Camara dan Gian Zola di babak kedua.
Arema FC langsung tancap gas di awal babak pertama. Para Singo Edan dari Malang tampak tak terpengaruh oleh tekanan dari suporter tuan rumah yang memenuhi Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah.
PSIS Semarang memiliki peluang pertama pada menit keenam. Carlos Fortes melepaskan umpan apik ke dalam kotak penalti Arema. Sayangnya, tendangan Taisei Marukawa masih melenceng jauh dari gawang Arema.
Peluang kembali dimiliki Taisei Marukawa di menit ke-18. Namun, Rizky Dwi mampu melakukan blok di waktu yang tepat.
Carlos Fortes mencoba sesuatu yang spektakuler di menit ke-20. Ia melepaskan tembakan jarak jauh dengan menggunakan kaki bagian luar. Sayangnya, bola tembakan Fortes hanya tipis saja di sisi kiri gawang Adilson Maringa.
Tekanan demi tekanan terus dilakukan para pemain PSIS. Di meniit ke-26, giliran Frendi Saputra yang mendapatkan peluang. Lagi-lagi, tembakan Frendi masih belum menemui sasaran.
Carlos Fortes tampaknya masih belum beruntung di laga ini. Pada menit ke-34 tandukan pemain asal Portugal itu hanya membentur mistar gawang Arema FC.
Tak ada gol yang tercipta di babak pertama. Kedua tim masuk ruang ganti dengan skor 0-0 masih mengihasi papan skor Jatidiri.
Simak jalannya pertandingan di babak kedua di bawah ini.
1 dari 2 halaman
Babak Kedua
Di awal babak kedua penyerang asing andalan PSIS, Carlos Fortes mengalami cedera cukup parah di menit ke-56 setelah berbenturan dengan Bagas Adi Nugroho. Fortes tak mampu melanjutkan pertandingan.
Sergio Alexandre bergerak cepat. Ia menarik keluar Fortes dan menggantikan posisinya dengan Hari Nur Yulinto.
Di sisi lain, Arema FC pun bergerak cepat. Di menit ke-60, Evan Dimas masuk untuk menggantikan posisi Adam Alis.
Keluarnya Carlos Fortes sangat berpengaruh pada skema permainan PSIS Semarang. Serangan yang mereka lancarkan menjadi kurang tajam. Skema yang dikembangkan pun monoton.
PSIS Semarang kecolongan di menit ke-78. Abel Camara yang jarang mendapatkan peluang di sepanjang laga justru mampu membobol gawang PSIS.
Berawal dari tendangan bebas Evan Dimas, Sergio Silva berhasil mengirimkan umpan kepada Abel Camara. Dengan mudah, Camara menaklukkan Ray Redondo.
Bukannya membalas, PSIS justru kembali kebobolan di menit ke-89. Pemain yang baru masuk di awal babak kedua, Gian Zola mampu membobol gawang Ray Redondo dengan tembakan kaki kirinya. Dendi Santoso menjadi pemberi assist untuk gol ini.
Oktafinanus mendapatkan peluang emas di menit kelima injury time babak kedua. Namun, refleks hebat Adilson Maringa masih bisa menghalau tandukan Ofan.
PSIS Semarang sempat memiliki beberapa peluang di masa injury time babak kedua. Namun, Adilson Maringa memang tidak bisa ditaklukkan pada pertandingan ini.
Laga berakhir dengan skor 2-0 untuk Arema FC. Tim asuhan Eduardo Almeida memiliki keuntungan besar di leg kedua nanti.
2 dari 2 halaman
Susunan Pemain Kedua Tim
PSIS Semarang (4-2-3-1): Ray Redondo (Kiper), Fredyan Wahyu, Wahyu Prasetyo, Alie Sesay, Frendi Saputra (C), (Belakang), Guntur Triaji, Alfeandra Dewangga, Wawan Febrianto, Jonathan Cantillana, Taisei Marukawa, (Tengah), Carlos Fortes (Depan).
Pelatih: Sergio Alexandre
Arema FC (4-2-3-1): Adilson Maringa (Kiper), Achmad Figo, Bagas Adi (C), Sergio Silva, Rizky Dwi (Belakang), Jayus Hariono, Renshi Yamaguchi, Irsyad Maulana, Adam Alis, Abel Camara (Tengah), Muhammad Rafli (Depan).
Pelatih: Eduardo Almeida
Sumber: Bola.com/Hery Kurniawan, Aryo Atmaja, Diunggah 7 Juli 2022.
Komentar