7 Fakta Chico Aura, Tunggal Putra Indonesia Pecah Telur usai Juara Malaysia Masters 2022 - inews

 

7 Fakta Chico Aura, Tunggal Putra Indonesia Pecah Telur usai Juara Malaysia Masters 2022

Dimas Wahyu Indrajaya
7 Fakta Chico Aura, Tunggal Putra Indonesia Pecah Telur usai Juara Malaysia Masters 2022
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo sukses menjuarai Malaysia Masters 2022. (Foto: @INABadminton)

KUALA LUMPUR, iNews.id - Ada 7 fakta menarik seusai pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo menjuarai Malaysia Masters 2022. Salah satunya mengenai predikatnya sebagai pemain non-unggulan tapi sanggup menjadi juara.

Bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (10/7/2022), Chico mengukuhkan diri sebagai juara Malaysia Masters 2022 seusai melibas wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus. Chico mampu menang sekaligus juara lewat straight game 22-20 dan 21-15.

Sejumlah fakta menarik pun bermunculan seusai pemuda berusia 24 tahun itu naik podium satu dalam ajang Super 500 tersebut. Salah satunya mengenai predikatnya sebagai pemain non-unggulan salah satu ajang turnamen BWF World Tour 2022 ini.

7 Fakta Chico Aura usai Menjuarai Malaysia Masters 2022:

1. Pemain Non-Unggulan

Di Malaysia Masters 2022, Chico berstatus pemain non-unggulan di sektor tunggal putra. Adapun dia juga berstatus player from qualification (PFQ) bersama sejumlah nama yakni Nhat Nguyen (Irlandia), Li Shifeng (China), Parupalli Kashyap (India), Brice Leverdez (Prancis), dan Koki Watanabe (Jepang). 

Meski berstatus non-unggulan, Chico mampu maju ke final bahkan hingga juara. Chico tampil cukup konsisten saat melawan pemain yang peringkatnya jauh di atas dirinya.

2. Libas Unggulan

Malaysia Masters 2022 menjadi berkah bagi pebulu tangkis tunggal putra termasuk Chico. Tak ada sang raja Viktor Axelsen tampil di ajang ini karena dia memilih istirahat.

Namun, sejumlah unggulan tetap beraksi. Salah satunya Anthony Sinsuka Ginting yang menduduki unggulan keenam.

Menariknya, di semifinal Ginting bertemu dengan Chico. Ginting diunggulkan menang, tapi akhirnya justru kalah dari Chico. Saat itu Chico menang comeback 11-21, 21-16, dan 21-17.

Selain Ginting, Chico juga mengalahkan Ng Ka Long Angus yang merupakan unggulan kedelapan. Hebatnya, pemain kelahiran Jayapura itu menang straight game.

3. Satu-satunya Straight Game Terjadi di Final

Chico Aura Dwi Wardoyo kalah 14-21 dan 14-21 dari wakil Thailand Kunlavut Vitidsarn pada semifinal nomor beregu SEA Games 2021 di Bac Giang Gymnasium. (Foto: Twitter/@INABadminton)
Chico Aura Dwi Wardoyo mesti susah payah ke final Malaysia Masters 2022 karena harus mengalahkan sejumlah unggulan. (Foto: Twitter/@INABadminton)

Chico berjuang ekstra keras demi melangkah ke final. Empat laga sebelum final, dia harus menuntaskan laga lewat rubber gim.

Satu-satunya kemenangan straight game pun dirasakan Chico di final. Dia mengalahkan Ng Ka Long Angus yang merupakan pebulu tangkis nomor satu Hong Kong dengan skor 22-20 dan 21-15.

4. Gelar BWF World Tour Pertama

Chico pecah telur! Akhirnya dia meraih gelar juara BWF World Tour pertamanya.

Final Malaysia Masters 2022 sendiri adalah final keduanya di BWF World Tour. Terakhir kali Chico merasakan final di BWF World Tour yakni pada ajang Spain Masters 2021. Saat itu dia dikalahkan wakil Prancis, Toma Junior Popov 15-21, 21-17.

5. Lepas Dahaga Juara Tunggal Putra di Malaysia Masters

Sudah delapan tahun tunggal putra Indonesia sulit juara Malaysia Masters. Gelar yang diraih Chico tahun 2022 ini pun melepas dahaga juara.

Terakhir kali tunggal putra Indonesia meraih juara yakni pada Malaysia Masters 2014. Saat itu, Simon Santoso menang melawan wakil India, Sourabh Varma 15-21, 21-16, dan 21-19.

6. Tunggal Putra Indonesia Ketiga yang Juarai Malaysia Masters

Infografis Chico Dwi Wardoyo Taklukkan Anthony Ginting di Malaysia Masters 2022
Chico Dwi Wardoyo pemain tunggal putra Indonesia ketiga yang menjuarai Malaysia Masters 2022. (Foto: MPI)

Chico menjadi tunggal putra Indonesia ketiga yang menjuarai Malaysia Masters. Delapan tahun sebelumnya, ada nama Simon Santoso yang naik podium pertama.

Adapun tunggal putra Indonesia pertama yang menjuarai ajang ini ialah Alamsyah Yunus. Saat itu Yunus menang melawan wakil tuan rumah Goh Soon Huat 10-21, 21-9 dan 21-19.

7. Chico Diprediksi Naik Peringkat

Chico sebelum ajang Malaysia Master 2022 menduduki peringkat 45 dunia. Peringkatnya pun diprediksi naik karena dia juara ajang ini.

Humas Luar Negeri PBSI, Bambang Rudyanto pada Sabtu (9/7/2022) memberikan prediksi lewat cuitan Twitter. Dia menilai Chico bakal naik ke peringkat karena sudah ke final. Menurut Bambang, Chico akan naik ke posisi 35-36.

Prediksi itu hanya Chico menyentuh final. Karena Chico juara Malaysia Masters 2022, kemungkinan peringkatnya bakal naik lebih tinggi lagi.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya

Bagikan Artikel:
line sharing button

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita