Demi Kehormatan, Park Hang-seo Sudah Tak Sabar Tantang Shin Tae-yong di Piala Asia 2023 - Bolasport

 www.bolasport.com /amp/read/313336561/demi-kehormatan-park-hang-seo-sudah-tak-sabar-tantang-shin-tae-yong-di-piala-asia-2023

Demi Kehormatan, Park Hang-seo Sudah Tak Sabar Tantang Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Sasongko Dwi Saputro3-4 minutes 20/6/2022

By Sasongko Dwi Saputro, Senin, 20 Juni 2022 | 09:00 WIB

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (INSTAGRAM/@AFCASIANCUP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo sudah tak sabar ingin berduel dengan Shin Tae-yong untuk kembali berduel di ajang Piala Asia 2023.

Asia Tenggara berhasil mengirim empat perwakilannya ke Piala Asia 2023.

Keempatnya adalah Thailand, Malaysia, Vietnam, dan Indonesia.

Pencapaian ini jadi sejarah baru bagi sepak bola Asia Tenggara.

Pasalnya pencapaian tersebut terakhir kali datang pada edisi 2007 saat keempatnya jadi tuan rumah.

Loading video

Bedanya dengan edisi 2007, keempat tim tersebut datang sebagai tim terbaik di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Menariknya, tiga dari empat negara diasuh oleh pelatih asal Korea Selatan.

Bahkan masih ada potensi di mana tim-tim sesama Asia Tenggara bakal bertemu dalam satu grup seperti di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia babak kedua.

Saat itu, Thailand, Malaysia, Indonesia, dan Vietnam bergabung dalam satu grup.

Dalam perkiraan sementara, Vietnam masuk dalam pot kedua, sementara Thailand, Malaysia, dan Indonesia berada di pot keempat.

Baca Juga: Banyak Kelebihan 3 Pemain Naturalisasi Setelah Dites Medis, Bukti Pilihan Tepat Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Hasil tersebut terjadi karena Vietnam berhasil lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2023.

Potensi itulah yang membuat Park Hang-seo bersemangat untuk kembali menantang rekan sejawatnya dari Korea Selatan, salah satunya Shin Tae-yong.

"Saya tidak tahu apakah saya tetap menjadi pelatih Vietnam sampai Piala Asia tahun depan," ujar Park Hang-seo dikutip dari Fnnews.com.

"Tetapi penting untuk melakukan yang terbaik dalam konfrontasi dengan para pelatih dari Korea kapan saja."

"Karena masing-masing mewakili negara di negara lain, adalah hal yang bijaksana untuk menggunakan semua kekuatan Anda, kemampuan untuk melindungi harga dirimu," ujarnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Catatkan Kenaikan Peringkat FIFA Tertinggi di ASEAN Hanya Dalam 9 Bulan

Park Hang-seo tak asal memuji Pelatih Timnas Indonesia tersebut.

Pasalnya dirinya terkesan dengan gaya kepemimpinan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.

Dirinya mengakui bahwa, Shin Tae-yong sudah melakukan hal luar biasa selama melatih Timnas Indonesia.

"Kedua pelatih adalah pemimpin yang hebat," ujar Park Hang-seo.

"Shin Tae-yong baik-baik saja di Indonesia, dan Kim Pan-gon baru saja mengambil alih, tetapi dia telah mencapai hasil yang baik di Malaysia."

"Meskipun Kim Pan-gon tidak berada di Asia Tenggara, dia telah hidup di Hong Kong untuk waktu yang lama dan memiliki banyak pengalaman di Asia," ujarnya.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita