Apriyani Kerap Tersenyum di Indonesia Masters 2022 Meski Tertekan, Ikuti Anjuran Greysia Polii - Watakotalive
Apriyani Kerap Tersenyum di Indonesia Masters 2022 Meski Tertekan, Ikuti Anjuran Greysia Polii - Halaman all
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhilah
Editor: Valentino Verry


WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti kembali menorehkan catatan gemilang, setelah lolos ke babak final Indonesia Masters 2022, Sabtu (11/6/2022).
Memainkan pertandingan tiga gim kala bertemu wakil dari Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, Apriyani/Fadia sukses menenggelamkan asa Pearly/Thinaah, dengan, 23-21, 14-21, dan 14-21.
Sempat tertinggal, Apriyani Rahayu menarik perhatian penonton ketika selalu tersenyum dalam melakoni pertandingan.
Apriyani Rahayu sudah sedari saat berpasangan dengan Greysia Polii melakukan hal tersebut.
Dalam konferensi pers setelah melakukan pertandingan semifinal, Apriyani membeberkan alasan tersebut.
"Karena kan belajar membuat aura positif di lapangan kan kayak gitu ya, maksudnya pas sama Kak Greys kayak gitu, nah Apri coba menerapkan sama Fadia," ungkapnya.
Saat menjalani gim pertama dan menderita kekalahan kala bertemu Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, Apriyani mengatakan Fadia enggan tersenyum dan murung.
Hal itulah yang mendorong Apriyani untuk mengajak Fadia tampil tenang dan menguasai keadaan.
Alhasil, Apriyani/Fadia memenangi gim kedua dan ketiga.
"Jadi set pertama itu Fadia nggak ada senyum sama sekali, jadi saat set kedua saya bilang, 'ayo fad udah senyum aja, enjoy aja' , jadi akhirnya dia menikmati permainan," kata Apriyani.

"Pada akhirnya, dia menikmati permainan akupun juga sama, jadi aku terusin terapin kayak gitu,” ujarnya.
“Soalanya itu kan hal positif yang bisa kita bangun di lapangan, dengan senyum, meskipun dalam keadaan tertekan seberat apapun, senyum adalah kunci," jelas Apriyani.
Apriyani dan Fadia sukses melenggang ke babak final Indonesia Masters 2022.
Kemenangan tersebut diraih setelah mengandaskan asa wakil dari Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan rubber game, 21-23, 21-14, dan 21-14.
Hasil ini menorehkan catatan gemilang bagi Apriyani/Fadia yang baru saja dipasangkan pasca Greysia Polii yang berpisah dengan Apriyani Rahayu karena akan gantung raket.
Greysia Polii resmi pensiun dan memainkan laga terakhirnya sebagai atlet bulu tangkis pada puncak Indonesia Masters 2022.

Apriyani dan Fadia yang baru dipasangkan tentu ingin menampilkan permainan terbaiknya, terlebih finalnya bertepatan dengan Greysia Polii Testimonial Day.
"Kita dengan perpisahan Kak Greys (sapaan akrab Greysia Polii), sebenernya tujuannya mau juara, jadi kalo itu kado buat Kak Greys, ya bisa jadi kado, mau juara satu atau dua," jelas Apriyani.
Apriyani juga menyebutkan, hal tersebut menjadi motivasi baginya dan Fadia untuk menampilkan performa terbaiknya saat partai final.
"Itu juga jadi motivasi buat kita berdua kiranya dengan perpisahan Kak Greys besok jadi bisa jadi perpisahan terbaik di hidupnya kak Greys," kata Apriyani.
Pada partai final, Apriyani/Fadia akan menghadapi unggulan pertama asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang berhasil mengalahkan wakil dari Korea Selatan, Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong, 21-12, 21-13.