Pramudya/Yeremia Ulang Sejarah Manis Kido/Hendra di Badminton Asia Championship 13 Tahun Lalu - inews
Pramudya/Yeremia Ulang Sejarah Manis Kido/Hendra di Badminton Asia Championship 13 Tahun Lalu
MANILA, iNews.id- Ganda Putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan jadi juara Badminton Asia Championship 2022. Pramudya/Yeremia menyudahi puasa gelar ganda putra di BAC setelah 13 tahun.
Laga final berlangsung di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Minggu (1/5/2022) sore WIB. Pramudya/Yeremia menang atas jagoan Malaysia Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik 23-21 dan 21-10.
Pramudya/Yeremia sebenarnya memulai laga dengan kurang baik. Meski sempat bermain sengit, namun duo Indonesia tertinggal 7-11 di interval pertama.
Selepas Interval, angin belum berubah. Chia/Soh bisa unggul 15-11. Namun, Pramudya/Yeremia tak menyerah begitu saja.
Mereka mampu balik menekan. Pramudya/Yeremia akhirnya menutup set pertama dengan skor 23-21.
Pada gim kedua, Pramudya/Yeremia jauh lebih nyaman. Mereka unggul 11-6 di interval kedua.
Selepas itu, Pramuday/Yeremia tak memberikan nafas ke pasangan Malaysia. Pramudya/Yeremia keluar sebagai juara usai menang 21-10 di set kedua.
Prestasi ini menyudahi penantian 13 tahun ganda putra Indonesia untuk berada di podium tertinggi. Terakhir kali ganda putra Indonesia juara Badminton Asia Championship terjadi tahun 2009 di Suwon Korea Selatan.
Saat itu, pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan menang dua set langsung atas pasangan Korsel Ko Sung-hyun/Yoo Yeon-seong. Kido/Hendra menang 21-18 dan 26-24.
Editor : Ibnu Hariyanto
Komentar