Tokyo Verdy Tantang Mantan Klub Irfan Bachdim, Bagaimana Kabar Pratama Arhan? - Zona Banten

 

Tokyo Verdy Tantang Mantan Klub Irfan Bachdim, Bagaimana Kabar Pratama Arhan?

By
Adela Eka Putra Marza
zonabanten.pikiran-rakyat.com
4 min
Tokyo Verdy Tantang Mantan Klub Irfan Bachdim, Bagaimana Kabar Pratama Arhan? /Instagram @tokyo_verdy /Instagram @tokyo_verdy/
Tokyo Verdy Tantang Mantan Klub Irfan Bachdim, Bagaimana Kabar Pratama Arhan? /Instagram @tokyo_verdy /Instagram @tokyo_verdy/

ZONABANTEN.com - Tokyo Verdy yang sejak tahun 2022 ini diperkuat oleh Pratama Arhan akan menantang mantan klub Irfan Bachdim hari ini, Rabu 27 April 2022.

Tokyo Verdy akan bertandang ke markas Ventforet Kofu dalam lanjutan J2 League 2022 pekan ke-12. Pertandingan ini akan berlangsung mulai pukul 17.30 WIB.

Ventforet Kofu sendiri dulu pernah dibela oleh mantan bintang Timnas Indonesia, Irfan Bachdim ketika klub tersebut berlaga di J1 League 2014.

Saat itu, Irfan Bachdim direkrut dari klub Thailand, Chonburi FC. Dia pun bergabung dengan Ventforet Kofu pada 27 Januari 2014 dengan kontrak semusim.

Sayangnya, penyerang berdarah Indonesia-Belanda itu tidak sempat menyicipi kompetisi liga domestik tertinggi di Jepang tersebut pada musim 2014 itu.

Hanya sekali Irfan Bachdim terpilih masuk dalam skuat pertandingan paa pekan ke-21 melawan Gamba Osaka. Namun saat itu dia hanya duduk di bangku cadangan.

Meski begitu, pemain yang kini membela Persis Solo dan baru promosi ke Liga 1 Indonesia itu sempat bermain di ajang J League Cup atau Piala Liga Jepang.

Irfan Bachdim masuk sebagai pemain pengganti ketika Ventforet Kofu bertandang ke markas Tokushima Vortis dalam penyisihan Grup B J League Cup 2014 itu.

Sampai saat ini, dia tercatat sebagai pemain Indonesia pertama dan satu-satunya hingga kini yang pernah bermain di kompetisi J League Cup tersebut.

Selain itu, Irfan Bachdim juga membuat satu penampilan di Piala Emperor pada babak ketiga menghadapi Kwansei Gakuin. Saat itu, dia tampil sebagai starter.

Musim berikutnya, penyerang yang kini berusia 33 tahun itu pindah ke Hokkaido Consadole Sapporo yang berkompetisi di J2 League, sama seperti Tokyo Verdy.

Irfan Bachdim membuat tujuh penampilan di J2 League dan tiga kali di Piala Emperor selama dua musim, sebelum kembali ke Indonesia bersama Bali United.

Pada pekan 12 J2 League musim ini, Tokyo Verdy yang kini diperkuat oleh bintang muda Timnas Indonesia, Pratama Arhan akan menantang Ventforet Kofu.

Pertandingan antara Tokyo Verdy vs Ventforet Kofu ini tentu punya kenangan tersendiri bagi fans di Tanah Air, mengingat sejarah kedua klub tersebut.

Sayangnya, sejauh ini Pratama Arhan belum mendapatkan debut bersama Tokyo Verdy di Liga Jepang, meski dia sudah menjalani latihan sejak Maret 2022.

Pratama Arhan sebenarnya sudah masuk dalam daftar skuat resmi Tokyo Verdy untuk musim ini, sehingga kemungkinan besar tak lama lagi akan debut.

Situs resmi Tokyo Verdy sudah memasukan nama Pratama Arhan di deretan pemain resmi mereka untuk kompetisi kasta kedua Jepang pada Jumat, 15 April 2022.

Foto Pratama Arhan yang dirilis pada situs resmi klub tersebut tampak menggunakan nomor punggung 38, seperti yang juga telah diketahui sebelumnya.

Dengan begitu, fans Tokyo Verdy, terutama penggemar di Tanah Air tentu akan semakin tidak sabar untuk menantikan penampilan Pratama Arhan di Jepang.

Pada beberapa laga terakhir Tokyo Verdy di J2 League 2022, Pratama Arhan memang belum terlihat masuk dalam starting line up maupun pemain cadangan.

Hal itu cukup lumrah, karena selain harus menjalani proses adaptasi dengan lingkungan barunya, dia juga belum tercatat di situs resmi Tokyo Verdy.

Sekarang, peluang Pratama Arhan untuk segera mendapatkan kepercayaan dari pelatih Takafumi Hori dan tampil bersama Tokyo Verdy akan semakin besar.

Meski begitu, tampil atau tidaknya Pratama Arhan di laga penting melawan Renofa Yamaguchi pada hari ini tetap tergantung pelatih Takafumi Hori.

Jika benar-benar mendapatkan kesempatan debut, ada kemungkinan besar Pratama Arhan baru akan diturunkan oleh pelatih pada penghujung babak kedua.

Informasi mengenai siaran langsung Tokyo Verdy vs Ventforet Kofu dan kabar karier Pratama Arhan, serta kabar menarik lain klik DI SINI.***

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita