Hasil Korea Open 2022: Ahsan/Hendra Gugur, All Indonesian Final Batal Terwujud Halaman all - Kompas - Arenanews
powered by Surfing Waves

Post Top Ad

demo-image

Hasil Korea Open 2022: Ahsan/Hendra Gugur, All Indonesian Final Batal Terwujud Halaman all - Kompas

Share This
Responsive Ads Here

 

Hasil Korea Open 2022: Ahsan/Hendra Gugur, All Indonesian Final Batal Terwujud Halaman all - Kompas.com

Agustinus Tri Mulyadi/Dok. PP PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat bertanding Indonesia Masters 2021. Kini, Ahsan/Hendra menjadi wakil Indonesia di India Open 2022.
61950b4fe43c3banner-NPS

KOMPAS.com - Pasangan Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terhenti di semifinal Korea Open 2022.

Ahsan/Hendra gugur setelah dikalahkan wakil tuan rumah Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, Sabtu (9/4/2022) siang WIB.

Bertanding di Lapangan 1 Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan, Ahsan/Hendra menyerah setelah bertarung tiga gim melawan Kang/Seo dengan skor 16-21, 21-17, 9-21, dalam tempo 56 menit.

Kekalahan Mohammad Ahsan/Hendra Setiwan membuat All Indonesian Final di sektor ganda putra batal terwujud.

Pada partai semifinal lainnya, ada pertarungan sesama wakil Indonesia, yakni Mohammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Pemenang laga Fikri/Bagas vs Fajar/Rian dipastikan akan menhadapi Kang/Seo di final Korea Open 2022.

Ulasan pertandingan

Ahsan/Hendra sempat kehilangan dua poin pertama. Namun, mereka berhasil menyamakan kedudukan. Smash tajam jadi senjata Ahsan/Hendra untuk meraih poin.

Skor imbang tidak berlangsung lama. Ahsan/Hendra melepas tiga poin beruntun ke musuh setelah itu. skor pun berubah menjadi 2-5, Ahsan/Hendra tertinggal.

Ahsan/Hendra tampak belum panas. Pertahanan mereka mudah dijebol oleh lawan. Beberapa kesalahan juga dilakukan ganda putra berjuluk The Daddies itu.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sering keteteran menghadapi bola placing dari lawan, tertama saat Kang/Seo menempatkan bola di sisi kanan.

Pada interval gim pertama, Ahsan/Hendra tertinggal 7-11 dari Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.

Selepas jeda, Ahsan/Hendra berusaha bangkit, dobel smash Ahsan dan Hendra membuat pasangan Indonesia mendekat 12-15.

Ahsan/Hendra tampak lebih menyerang pada paruh kedua gim pertama. Strategi itu berjalan dengan baik hingga akhirnya mereka menyamakan angka 15-15.

Sayangnya, kebangkitan Ahsan/Hendra tidak berujung manis. Pada pengujung gim pertama mereka tertekan dan akhirnya kalah 16-21.

Pada gim kedua, Ahsan/Hendra memulai pertandingan dengan kurang baik. Mereka langsung tertinggal 0-3 dari Kang/Seo.

Namun, Ahsan/Hendra yang menjadi unggulan kedua di Korea Open 2022 tidak tinggal diam. Mereka mengejar dan sebuah placing Hendra membuat ganda putra Indonesia menyamakan angka 4-4.

Setelah tertinggal sejak awal gim kedua, Ahsan/Hendra akhirnya balik memimpin saat kedudukan 8-7. Poin terakhir dihasilkan melalui penempatan bola Hendra Setiawan.

Sebuah sambaran cepat Mohammad Ahsan memastikan ganda putra Indonesia unggul 11-9 pada interval gim kedua.

Ahsan/Hendra melanjutkan tekanan selepas jeda. Mereka mendapat tiga poin beruntun dan menjauh 14-10 dari Kang/Seo.

Angka untuk Ahsan/Hendra terus bertambah. Mereka bisa menjaga keunggulan meski bola-bola silang dari lawan sempat bikin repot.

Setelah berjuang keras, pasangan ganda putra Indonesia ranking dua dunia itu memenangi gim kedua dengan skor 21-17. Laga dilanjutkan ke gim ketiga.

Pada gim penentuan, Ahsan/Hendra dua tiga kali beruntun gagal mengembalikan serangan dari lawan. Mereka pun tertinggal 0-3.

Sempat mendekat 2-3, Ahsan/Hendra kehilangan dua poin beruntun. Mereka keteteran meladeni permainan cepat dari ganda putra Korea Selatan.

Saat kedudukan 3-5, laga sempat terhenti karena Mohammad Ahsan menerima perawatan pada betis kanannya.

Ahsan/Hendra tidak berkembang. Segala upaya yang mereka lakukan masih bisa dibendung Kang/Seo. Pada interval gim ketiga, mereka tertinggal jauh 5-11.

Selepas jeda, Ahsan/Hendra masih belum bisa keluar dari tekanan pasangan ganda putra Korea Selatan. Mereka terpaut jauh 6-15.

Setelah berjuang keras, Ahsan/Hendra akhirnya harus mengakui kekalahan 9-21 dari Kang/Seo pada gim ketika. Mereka pun tersingkir.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Pages