Emtek Tayangkan Liga Inggris Tiga Musim 2022-2025
Elang Mahkota Teknologi (Emtek) dipastikan akan menjadi pemegang hak siar Liga Inggris di Indonesia. Emtek mengumumkan kontrak lisensi selama tiga musim.
Hak siar Liga Inggris sempat menjadi pertanyaan setelah Mola TV mengumumkan bahwa musim depan mereka sudah tak punya hak siar lagi musim depan. Musim 2021/2022 adalah kali terakhir Mola TV menayangkan Liga Inggris.
"Emtek akan menayangkan English Premier League (EPL), jadi EPL merupakan liga terpopuler dan paling banyak ditonton di dunia," kata Managing Director Vidio Monika Rudijono saat memberikan keterangan secara virtual, Selasa (5/4/2022).
"Tayangan (Liga Inggris) Untuk tiga musim depan sampai ke 2025 dan akan ditayangkan melalui multi platform di media-media yang ada di Emtek Group. Emtek akan mengerahkan semua platformnya," ujarnya menambahkan.
Selain platform digital, beberapa pertandingan juga akan ditayangkan di dua saluran televisi. Yakni laga akan disajikan di SCTV dan O'Channel.
Tak cuma itu, penonton juga bisa menyaksikan pertandingan melalui parabola. Jadi ada banyak cara untuk menyaksikan pertandingan Liga Inggris.
"Total 380 pertandingan bisa disaksikan di Vidio kapanpun dan dimana saja hanya. Jadi Vidio ini home of sport," tutur Monika.
"Kehadiran EPL membuat Vidio menjadi platform OTT dengan tayangan olahraga terbaik dan terlengkap. Kami sekarang sudah menjadi platform OTT No 1 di Indonesia," ucapnya.
(aff/krs)
Komentar