Xavi Tak Mau Ikut Campur Drama Laporta Vs Koeman
Xavi Hernandez tidak mau ikut campur dalam perdebatan antara Joan Laporta dan Ronald Koeman. Pelatih Barcelona itu menghormati Koeman selaku seniornya.
Koeman ditendang dari jabatan pelatih Barcelona pada akhir Oktober 2021. Juru taktik asal Belanda itu dianggap gagal mendongkrak performa Blaugrana selama setahun kepemimpinannya.
Keputusan tersebut membuat Koeman sakit hati hingga saat ini. Dia terutama kecewa dengan presiden klub, Joan Laporta, yang tidak memberinya waktu untuk mengembangkan tim.
Joan Laporta membalas kecaman Koeman dan menyebut keputusannya memecat pria 58 tahun itu sudah tepat. Dia mengklaim Koeman perlu diberhentikan demi kebaikan klub.
Barcelona kemudian menunjuk Xavi Hernandez sebagai pelatih permanen menggantikan Ronald Koeman. Mantan kapten Los Cules tersebut menanggapi dingin perseteruan antara Laporta dengan Koeman.
"Hubungan antara Koeman dengan presiden adalah salah satu hal di mana saya tidak mau terlibat atau berpendapat," kata Xavi, dikutip dari Mundo Deportivo.
Di satu sisi, Xavi tetap menghormati Koeman yang menjadi seniornya di Barcelona. Terlebih, legenda Timnas Belanda itu pernah menggembleng Xavi saat menjadi asisten pelatih Barcelona B pada 1998-1999.
"Apa yang bisa saya katakan adalah saya sangat menghormatinya, Dia adalah salah satu pemain favorit saya ketika dia berada di Dream Team," ujar Xavi mengenai kiprah Koeman sebagai pemain generasi emas Barca asuhan Johan Cruyff.
"Saya tersentuh melihatnya bermain dan dia menggerakkan kami semua ketika dirinya mempersembahkan Piala Champions pertama kami. Dia adalah legenda klub dan itu tidak perlu dipertanyakan lagi," sambungnya.
"Saya pernah bekerja dengannya sewaktu dia menjadi asisten di Barca B. Dia ikut membantu saya dan saya hanya bisa memuji Koeman. Sebagai seorang Cules, saya bersyukur dia datang pada saat-saat sulit dalam sejarah klub. Dia meninggalkan Timnas Belanda untuk datang melatih Barca dan dia mengagumkan,".
"Dia melakukan pekerjaan dengan baik, dia seorang pelatih yang berani dengan pemain-pemain muda, yang sekarang menjadi kenyataan dan dialah yang bertaruh pada mereka. Saya hanya bisa mengatakan yang baik tentang Ronald," demikian kata Xavi Hernandez.
Komentar