Link Live Streaming Portugal Vs Turki, Sengit di Play-off Piala Dunia 2022 - detik

 sport.detik.com

Link Live Streaming Portugal Vs Turki, Sengit di Play-off Piala Dunia 2022 - detik

M. Dandyanto Pratomo
3-4 minutes


Jakarta -

Portugal Vs Turki hadir dalam partai play-off Piala Dunia 2022. Simak link live streaming duel sengit itu di sini.

Portugal dan Turki, dua tim tangguh Eropa, harus berjibaku di fase playoff akibat gagal menempati posisi pertama pada fase grup kualifikasi Zona Eropa.

Kini Portugal harus kerja keras untuk bisa memastikan lolos ke Piala Dunia Qatar 2022 dengan menjamu Turki di Estádio do Dragão, Jumat (25/3/2022) pukul 02.45 dini hari WIB.

Sebelumnya, Portugal harus tersingkir dari puncak klasemen Grup A setelah harus mengakui kekalahan dari Serbia dengan skor 1-2 di laga pamungkas yang membuat skuad Portugal terdampar ke babak play-off.

Sementara itu, Turki juga harus melewati babak play-off karena harus puas duduk di peringkat dua Grup G kalah dua poin dari Belanda yang berhasil mengumpulkan 23 poin. The Crescent-Stars hanya bisa mengumpulkan 21 poin.

Pertandingan ini akan menjadi sangat personal untuk Cristiano Ronaldo. Sebabnya, Piala Dunia Qatar 2022 diprediksi menjadi Piala Dunia terakhirnya sebagai pemain. Ronaldo kini berusia 37 tahun.

Perjalanan berat Portugal tidak hanya akan terjadi melawan Turki. Jika di pertandingan lainnya Italia berhasil mengalahkan Makedonia Utara, dan Portugal berhasil mengalahkan Turki, akan tersaji duel Italia vs Portugal dalam final perebutan tiket di Jalur C.

Fernando Santos, pelatih Portugal, mengatakan bahwa fokus Portugal hanya untuk menang dan lolos ke Piala Dunia Qatar 2022.

"Ini adalah momen untuk menang. Hadir di Piala Dunia adalah fokus kami dan orang-orang. Segala sesuatu yang lain kurang penting," kata Santos, dikutip dari laman Federasi Sepak Bola Portugal (FPF).

Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan terakhir melewati babak play-off pada Piala Dunia Brazil 2014. Portugal berhasil mengalahkan Swedia dengan skor agregat 4-2.

Skuad Turki sendiri tidak bisa dipandang sebelah mata. Turki berhasil mencetak 27 gol di fase Grup G lalu. Hal itu melewati torehan Portugal selama fase grup dengan 17 gol.

Stefan Kuntz, pelatih Turki, mengatakan fokus kepada kepemilihan pemain untuk melawan Portugal untuk membawa timnya ke Piala Dunia Qatar 2022.

"Tujuan utama saya saat ini adalah memilih skuad yang mampu mengalahkan Portugal, dan Anda akan melihat beberapa nama baru di lembar tim untuk pertandingan ini." Kata Stefan Kuntz, pelatih Turki.

Prediksi line-up

Portugal: Patricio; Cedric, Fonte, Inacio, Guerreiro; Moutinho, Pereira, Fernandes; B. Silva, Ronaldo, Jota

Turki: Cakir; Celik, Soyuncu, Demiral, Erkin; Under, Calhanoglu, Antalyali, Akturoglu; Yilmaz, Yazici

Link live streaming

Portugal Vs Turki
Jumat, 25 Maret 2021, pukul 02.45 WIB

Pertandingan Portugal Vs Turki dapat disaksikan melalui link live streaming berikut ini

(krs/aff)

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita