Hasil Swiss Open 2022 - Tunjukkan Skill Menikung, Fajar/Rian Lolos - Semua Halaman - Bolasport

 www.bolasport.com

Hasil Swiss Open 2022 - Tunjukkan Skill Menikung, Fajar/Rian Lolos - Semua Halaman - Bolasport.com

3-3 minutes
By Agung Kurniawan, Kamis, 24 Maret 2022 | 01:30 WIB

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat tampil pada babak kedua Indonesia Open 2021  di Bali International Convention Centre & The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Kamis (25/11/2021). Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat tampil pada babak kedua Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre & The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Kamis (25/11/2021). (DOK. HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Ganda putra IndonesiaFajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tampil gemilang pada babak pertama Swiss Open 2022.

Fajar/Rian mengawali langkah mereka pada ajang Swiss Open 2022 dengan melawan wakil India yaknni M.R. Arjun/Dhruv Kapila, Kamis (24/3/2022) dinihari WIB.

Bertanding di St Jakobshalle, Basel, Swiss, Fajar/Rian menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-13 dalam tempo 37 menit.

Dengan hasil ini, Fajar/Rian mengamankan tiket babak kedua Swiss Open 2022.

Jalannya pertandingan

Arjun/Kapila tampil dominan sejak awal gim pertama dengan langsung mencuri tiga poin beruntun dari Fajar/Rian.

Gempuran yang terus dilancarkan wakil India itu membuat Fajar/Rian kesulitan untuk mengembangkan permainan.

Perlahan-lahan, Fajar/Rian mulai berada di posisi yang baik sebelum dengan torehan empat poin beruntun.

Namun, Fajar/Rian masih belum bisa menyamai perolehan angka Arjun/Kapila pada interval gim pertama dengan skor 7-11.

Baca Juga: Swiss Open 2022 - Tekad Jonatan Christie Bidik Gelar Juara

Selepas jeda, Fajar/Rian terus berupaya mengejar ketertinggalannya dari Arjun/Kapila.

Situasi Fajar/Rian kian mudah seiring kesalahan yang sempat dilakukan oleh Arjun/Kapila.

Mereka pun akhirnya mampu menyamakan kedudukan sebelum akhirnya menikung perolehan Arjun/Kapila untuk merebut gim pertama 21-19.

Pada gim kedua, kedua pasangan ganda putra itu sempat berbagi angka sebanyak dua kali.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2022 - Dilibas Viktor Axelsen, Chico Gagal Susul Jonatan

Arjun/Kapila pun sempat menjauh tatkala strategi mereka kembali menyulitkan Fajar/Rian.

Fajar/Rian pun tak tinggal diam, mereka mampu menyamakan kedudukan usai merebut empat poin beruntun.

Fajar/Rian pun berhasil menikung perolehan angka Arjun/Kapila untuk merebut interval gim kedua dengan skor 11-10.

Selepas jeda, dominasi Fajar/Rian kian nyata di mana mereka tak memberikan ruang gerak untuk Arjun/Kapila.

Empat poin beruntun mampu diraih Fajar/Rian untuk kian membuat Arjun/Kapila tertinggal.

Di sisi lain, pasangan India itu tak bisa berbuat banyak dengan gempuran yang terus dilancarkan Fajar/Rian.

Tanpa kesulitan berarti, Fajar/Rian merebut gim kedua dengan skor 21-13.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2022 - Ahsan/Hendra Retired, Leo/Daniel Melaju

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek