Ferran Torres: Gol Saya Melawan Elche adalah Jasa Xavi Hernandez - Semua Halaman - Bolasport.com
BOLASPORT.COM - Pemain Barcelona, Ferran Torres, mengatakan golnya ke gawang Elche tidak lepas dari peranan pelatihnya, Xavi Hernandez.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Barcelona memetik kemenangan 2-1 atas Elche pada pertandingan pekan ke-27 Liga Spanyol 2021-2022, Minggu (6/3/2022) pukul 22.15 WIB di Stadion Manuel Martinez Valero.
Barcelona tertinggal lebih dulu pada babak pertama.
Elche membobol gawang Barcelona via gol Fidel Chaves pada menit ke-44.
Xavi Hernandez melakukan pergantian pemain pada babak kedua dan mengganti Gavi dengan Ferran Torres di lini depan.
Ferran Torres pun menjawab kepercayaan Xavi dengan gol pada menit ke-60.
Tembakan jarak dekatnya dengan kaki kanan menyambut umpan Jordi Alba dari dalam kotak penalti sukses menyamakan kedudukan.
Kemenangan Barcelona ditentukan lagi-lagi oleh pemain pengganti.
Memphis Depay yang masuk pada menit ke-75 membuat gol sembilan menit kemudian lewat titik penalti.
Dikutip BolaSport.com dari Football Espana, Ferran Torres mengapresiasi Xavi Hernandez dan kontribusi pelatih berusia 42 tahun itu terhadap golnya.
“Xavi Hernandez membuat pergantian pemain yang bagus. Kami bermain dengan gaya sesuai keinginannya dan keinginan tim,” ucap Torres.
“Barcelona kini terus menciptakan hasil positif. Pertandingan ini sangat sulit. Saya sangat gembira dengan kemenangan ini.”
“Saya juga senang bisa mencetak gol dan membantu Barcelona menang,” ucap dia melanjutkan.
Kemenangan 2-1 sukses membawa Barcelona naik ke urutan ketiga klasemen sementara Liga Spanyol.
Blaugrana juga akan mengarungi pertandingan melawan Galatasaray pada leg pertama babak 16 Besar Liga Europa.
Pertandingan itu dijadwalkan berlangsung pada Kamis (10/3/2022) waktu setempat atau Jumat pukul 03.00 dini hari WIB di kandang Barcelona di Camp Nou.
“Sekarang kami sudah memikirkan pertandingan melawan Galatasaray pada Kamis nanti,” ujar Torres lagi.
Komentar