Sosok Mason Greenwood yang Ditahan Polisi karena Kekerasan, Kini Dilarang Main di MU Sementara Waktu - Tribun Video

 

Sosok Mason Greenwood yang Ditahan Polisi karena Kekerasan, Kini Dilarang Main di MU Sementara Waktu - Tribun Video

Rabu, 2 Februari 2022 16:59 WIB

TRIBUN-VIDEO.COM - Klub sepak bola asal Inggris, Manchester United kini telah mencekal sementara Mason Greenwood imbas kasus yang membelitnya.

Diketahui Mason Greenwood ditahan oleh polisi setelah video dan audio aksi kekerasannya terhadap sang kekasih beredar di media sosial.

Sosok Greenwood sendiri sebelumnya memang sering diperbincangkan karena sikapnya, termasuk sempat membuat mega bintang sepak bola, Christiano Ronaldo kesal.

Dilansir oleh BolaSport.com, pemain dengan posisi penyerang ini diketahui langsung ditahan oleh kepolisian Manchester Raya.

Aksi kekerasannya diketahui dari sejumlah foto dan video yang diunggah oleh kekasih Greenwood, Harriet Robson di Instagram.

Dalam unggahan yang beredar memperlihatkan luka dan lebam di sejumlah tubuh Robson.

Robson sendiri telah mengakui bahwa kondisi tersebut disebabkan oleh Greenwood.

Greenwood dan Robson diketahui saling mengenal saat keduanya bersekolah di Ashton Mercy High School di Greater Manchester.

Hubungan keduanya sempat diwarnai putus nyambung, terlebih saat pandemi Covid-19 melanda.

Pemain kelahiran 1 Oktober 2001 itu bahkan dirumorkan akan segera menikahi Robson.

Nama Greenwood sendiri tak kali ini saja dibicarakan oleh publik karena sikapnya.

Sebelumnya, Greenwood sempat membuat kesal Christiano Ronaldo  soal permainannya saat melawan West Ham.

Ronaldo kesal karena penyerang berusia 21 tahun itu tak memberikan umpan padanya saat ada sejumlah peluang.

Meski begitu, MU akhirnya menang dengan skor 1-0 pada Sabtu (22/1) lalu.

Sementara itu, menanggapi kasus ini, MU telah mengeluarkan kecamannya.

Pihak MU menyatakan akan menangguhkan Greenwood dalam setiap permainan hingga waktu yang belum ditentukan.

Sejumlah pemain MU juga diketahui telah meng-unfollow akun Instagram Greenwood.

Selain itu, Greenwood juga dihapus dari gim FIFA 22 setelah penangkapannya. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita