Piala Afrika 2021: Dua dari Empat Semifinalis Punya Sejarah Juara Halaman all - Kompas.com
KOMPAS.com - Empat negara sudah menggenggam tiket semifinal Piala Afrika 2021. Keempat negara tersebut adalah Burkina Faso, Kamerun, Mesir, dan Senegal.
Pada partai semifinal, tuan rumah Kamerun akan melawan Mesir dan Burkina Faso menantang Senegal.
KOMPAS.com: Berita Terpercaya
Baca Berita Terbaru Tanpa Terganggu Banyak Iklan
Rangkaian semifinal Piala Afrika 2021 akan berlangsung dua hari pada Kamis (3/2/2022) dan Jumat (4/2/2022).
Adapun beberapa fakta menarik seputar empat semifinalis di atas pun terkuak, salah satunya berhubungan dengan gelar juara Piala Afrika.
Baca juga: Sejarah dan Daftar Juara Piala Afrika
Ternyata, dua dari empat negara di atas, memiliki sejarah juara di Piala Afrika. Sementara, dua negara lainnya belum pernah juara. Berikut ulasannya.
1. Mesir
Lihat Foto
AFP/CHARLY TRIBALLEAU
Mohamed Salah (tengah) merayakan kemenangan Mesir atas Pantai Gading pada laga babak 16 besar Piala Afrika 2021 di Stade de Japoma, Kamerun, 26 Januari 2021.
Dari keempat semifinalis Piala Afrika, Mesir adalah negara dengan gelar juara terbanyak, yakni tujuh trofi.
Koleksi tujuh titel juara Piala Afrika diraih Mesir pada 1957, 1959, 1986, 2006, 2008, dan 2010.
2. Kamerun
Lihat Foto
AFP/ISSOUF SANOGO
Penyerang Kamerun Karl Toko Ekambi (tiga dari kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Gambia pada laga perempat final Piala Afrika 2021 di Stadion Japoma, Sabtu (29/1/2022) malam WIB.
Timnas Kamerun adalah negara dengan koleksi titel juara Piala Afrika terbanyak kedua setelah Mesir.
Baca juga: Daftar 5 Trofi Sepak Bola Termahal di Dunia
Indomitable Lions, julukan timnas Kamerun, telah lima kali juara Piala Afrika.
Lima titel juara Piala Afrika Kamerun diraih pada 1984, 1988, 2000, 2002, dan 2017.
3. Senegal
Lihat Foto
AFP/KENZO TRIBOUILLARD
Tim nasional Senegal merayakan gol ketiga dalam pertandingan melawan Equatorial Guinea pada perempat final Piala Afrika 2021 di Stadion Ahmadou Ahidjou, Senin (31/1/2022) dini hari WIB.
Timnas Senegal sudah dua kali masuk final Piala Afrika, tetapi mereka belum memenanginya satu pun.
Senegal dua kali masuk final pada edisi 2002 dan 2019. Dua kali masuk final Senegal dua kali pula gagal menjadi juara.
4. Burkina Faso
Baca juga: Skuad Senegal untuk Piala Afrika 2021
Lihat Foto
AFP/DANIEL BELOUMOU OLOMO
Para pemain Burkina Faso merayakan gol Dango Ouattara pada pertandingan perempat final Piala Afrika 2021 melawan Tunisia di Stadion Roumde Adjia, Minggu (30/1/2022) dini hari WIB.
Sama seperti Senegal, Burkina Faso juga belum pernah menjadi juara Piala Afrika.
Tercatat Burkina Faso sekali masuk final Piala Afrika edisi 2013, tetapi mereka kalah dari Nigeria pada partai puncak.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar