Skip to main content
728

Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2022 -Stephanie Widjaja Kunci Kemenangan Indonesia atas Korea - Semua Halaman - Bolasport

 

Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2022 -Stephanie Widjaja Kunci Kemenangan Indonesia atas Korea - Semua Halaman - Bolasport.com

3-3 minutes

By Delia Mustikasari, Kamis, 17 Februari 2022 | 18:58 WIB

Tunggal putri Indonesia, Stephanie Widjaja pada partai kelima Kejuaraan Beregu Asia 2022 melawan Hongkong di Setia City Convention Center, Shah Alam, Selasa (15/2/2022). Tunggal putri Indonesia, Stephanie Widjaja pada partai kelima Kejuaraan Beregu Asia 2022 melawan Hongkong di Setia City Convention Center, Shah Alam, Selasa (15/2/2022). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Stephanie Widjaja berhasil memastikan Indonesia sebagai juara Grup Z seusai mengalahkan Korea Selatan pada Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Stephanie Widjaja yang tampil pada partai kelima atau partai penentuan Kejuaraan Beregu Asia 2022, menudukkan Kim Joo-eun, 21-11, 21-13 dalam 35 menit pada laga yang berlangsung di Setia City Convention Center, Shah Alam, Kamis (17/11/2022).

Kemenangan Stephanie Widjaja diraih dalam tempo 30 menit sehingga membuat Indonesia menang 3-2 atas Korea Selatan.

Tim putri Indonesia sebelumnya sudah memastikan diri ke semifinal setelah mengalahkan Kazakstan, 5-0 pada laga kedua Grup Z sehari sebelumnya.

Jalannya pertandingan

Kedua pemain bergantian mencetak poin pada awal gim pertama 1-1.

Stephanie lalu menjauh 10-4 dan mengamankan interval 11-4.

Setelah jeda interval, Kim berusaha mendekat 6-14. Namun, Stephanie menambah keunggulan 17-6 setelah mencetak tiga poin beruntun.

Kim berusaha menipikan jarak 7-17. Stephanie kembali membuka jarak 19-7.

Kim masih menambah angka 8-18 yang dijawab Stephanie dengan 19-8. Kim kembali mencetak angka 10-19.

Namun, Stephanie yang sudah memegang kendali permainan berhasil memastikan gim ini menjadi miliknya.

Berbekal kemenangan gim pertama, Stephanie memimpin 4-0 pada awal gim kedua.

Kim menipiskan jarak 2-4. Stephanie membalas dengan menambah perolehan poin menjadi 5-2.

Kim mendekat hingga 4-5. Setelah melalui reli panjang, Kim berhasil menyamakan kedudukan 5-5.

Stephanie kembali menjauh 8-5 setelah mencetak tiga poin beruntun.

Stephanie melanjutkan keunggulan pada interval 11-5.

Setelah interval, Stephanie mempertahankan keungglan 15-9. Kim berusaha mengejar ketinggalan 10-15.

Akan tetapi, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Stephanie mempertebal keunggulan 19-10 seusai mencetak empat angka berturut-turut.

Dominasi Stephanie berlanjut hingga mencetak match point 20-11.

Kim masih berupaya menipiskan jarak 13-20, tetapi Stephanie berhasil menyentuh angka 21 lebih dulu.

Posting Komentar

0 Komentar

728