Profil Sance Lawita, Anggota TNI AD yang Jadi Wasit FIFA Kelima Indonesia | sportstars.id | LINE TODAY
GIANYAR – Wasit asal Indonesia, Sance Lawita, menjadi sorotan publik ketika memimpin laga uji coba antara Indonesia vs Timor Leste Jumat (28/1/2022). Siapa sangka, pria asal Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, itu merupakan wasit FIFA kelima Indonesia.
Hal itu diketahui dari daftar Wasit Internasional FIFA tahun 2022 yang baru dirilis di website resmi FIFA Kamis (27/1/2022). Dalam daftar tersebut, nama Sance muncul sebagai wasit FIFA terbaru Indonesia.
Dia diketahui berhak memimpin laga internasional sejak 2022. Selain Sance, terdapat empat nama wasit utama Indonesia lainnya dalam daftar tersebut. Adapun nama yang cukup dikenal publik Tanah Air adalah Fariq Hitaba dan Thoriq Munir Alkatiri.
Keduanya kerap memimpin laga Liga 1 dan terkenal akan ketegasannya. Selain wasit utama, tercantum pula tujuh asisten wasit FIFA asal Indonesia dalam daftar resmi yang baru dirilis tersebut.
Terbaru, Sance langsung melakoni debutnya sebagai wasit di laga uji coba bertajuk FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Timor Leste Kamis (27/1/2022). Laga digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Dia tampak cukup tegas di laga tersebut. Hal itu dapat terlihat dari dua hadiah penalti yang diberikan kepada masing-masing tim atas pelanggaran yang terjadi.
Menariknya, pria kelahiran 13 Februari 1989 itu merupakan anggota TNI. Sance bahkan pernah menjadi bagian dari Paspampres. Dia berkesempatan mengawal SBY pada 2013 dan Jokowi pada 2016.
Kini, Sance Lawita aktif sebagai wasit sepak bola. Dia sudah beberapa kali memimpin laga di Liga 1. Dilansir dari transfermarkt, Sance telah memimpin jalannya empat pertandingan di Liga musim ini.
Laga uji coba antara Indonesia vs Timor Leste tadi malam menjadi awal baru dalam kariernya sebagai wasit. Dia diharapkan dapat berlaku tegas dan adil pada laga internasional lain yang akan dia pimpin di masa mendatang.
0 Komentar