Link Live Streaming Final India Open, Ahsan/Hendra Lawan Wakil Tuan Rumah Halaman all - Kompas

 

Link Live Streaming Final India Open, Ahsan/Hendra Lawan Wakil Tuan Rumah Halaman all - Kompas.com

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan Ahsan dan Hendra Setiawan bertanding melawan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan Jakarta, Sabtu (18/1/2020). Ahsan dan Setiawan melaju ke final setelah menang 21-12, 18-21, dan 21-17.
Dapatkan Aplikasi

Ahsan/Hendra melaju ke final India Open setelah mengalahkan wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, pada partai semifinal, Sabtu (15/1/2022).

The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, mengalahkan Ong/Teo lewat straight game atau dua gim langsung dengan skor 21-15 dan 21-18.

Selanjutnya, pada partai puncak, Ahsan/Hendra bakal melawan wakil tuan rumah, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, yang lolos seusai memenangi semifinal kontra Fabien Delrue/William Villeger (Perancis).

Ini menjadi final ideal karena kedua ganda putra tersebut merupakan unggulan teratas turnamen. 

Ahsan/Hendra datang dengan status unggulan pertama, sedangkan Rankireddy/Shetty berstatus unggulan kedua.

Secara head-to-head, pasangan Indonesia unggul atas wakil India itu. Tercatat, Ahsan/Hendra menang tiga kali dalam empat pertemuan.

Pada dua pertemuan terakhir, The Daddies bahkan berhasil menang melalui pertarungan dua gim langsung.

Dua pertemuan itu terjadi pada 16 besar Thailand Open tahun lalu (21-19, 21-17) dan 32 besar Indonesia Open 2020 (22-20, 21-15).

Menjelang final India Open kontra Rankireddy/Shetty, Ahsan/Hendra mengaku akan kembali menerapkan pola main yang telah ia bangun sejak awal turnamen.

"Besok (Minggu) kami akan terapkan pola main kami lagi sambil lihat di lapangan kondisinya seperti apa," kata Hendra.

Ahsan/Hendra berharap bisa mengawali 2022 dengan hasil terbaik pada India Open.

Hasil positif pada India Open bisa menjadi sinyal baik bagi Ahsan/Hendra yang mengalami masa cukup sulit sepanjang 2021.

"Kami berharap semoga tahun ini bisa lebih baik dari tahun kemarin. Di India ini, mungkin lebih ke persiapannya yang lumayan lama," ujar Hendra.

"Kami ada dua minggu latihan jadi kondisi sudah bagus," tutur Hendra menambahkan.

Selain duel Ahsan/Hendra vs Rankireddy/Shetty, rangkaian final India Open 2021 juga bakal menyajikan partai puncak di empat sektor lain.

Berikut jadwal final India Open 2022:

  • Ganda putri:  Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand/4) vs Anastasiia Akchurina/Olga Morozova (Rusia)
  • Ganda campuran: Chen Tang Jie vs Peck Yen Wei (Malaysia/3) vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han (Singapura)
  • Tunggal putri: Supanida Katethong (Thailand/6) vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand/2)
  • Ganda putraHendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia/1) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/2)
  • Tunggal putra: Loh Kean Yew (Singapura/5) vs Lakshya Sen (India/3)

Link live streaming final India Open 2022:

Final India Open 2022 akan disiarkan langsung di stasiun televisi I News TV pada Minggu (16/1/2022) mulai pukul 14.30 WIB.

Rangkaian final India Open 2022 juga bisa disaksikan melalui tautan live streaming berikut ini >>> LINK LIVE STREAMING INDIA OPEN.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Baca berikutnya

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita