Kata Sri Sultan HB X Usai PSIM Yogyakarta Gagal Naik Kasta ke Liga 1
- Twitter/@PSIMJOGJA
VIVA – PSIM Yogyakarta dipastikan gagal promosi ke Liga 1 musim depan. Langkah Laskar Mataram harus terhenti usai ditumbangkan Dewa United dalam perebutan peringkat tiga Liga 2 2021/22 yang dihelat di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis 30 Desember 2021.
PSIM harus merelakan satu-satunya tiket tersisa ke Liga 1 lantaran kalah 0-1. Gol tunggal kemenangan Dewa United dipersembahkan oleh Gufroni.
Menanggapi hasil ini, Gubernur DI Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwono X, pun angkat bicara tentang gagalnya PSIM promosi ke kasta tertinggi. Sri Sultan HB X yang menyempatkan diri menyaksikan pertandingan tersebut di Kompleks Kantor Gubernur DIY mengaku tak masalah dengan raihan negatif ini.
"Ya ndakpapa (PSIM Yogyakarta gagal promosi ke Liga 1). Masih punya waktu untuk pembinaan (pemain) dengan baik," kata Sultan HB X.
Raja Keraton Yogyakarta ini menuturkan bahwa sebenarnya anak-anak asuh Seto Nurdiantoro sudah bermain dengan baik. Secara teknis dan fisik, Sultan HB X menilai jika para pemain Laskar Mataram sudah cukup memadai.
"Tetapi relatif fisik dan teknis cukup memadai. Ya kira-kira (yang harus diperbaiki ke depan) kompak dan menempatkan pada posisi tidak banyak menunggu," ucap Sultan HB X.
"Ya memang tahun depan (kesempatan PSIM Yogyakarta lolos ke Liga 1). Besok kan tanggal 1 (Januari), sudah 2022," sambung Sultan HB X saat ditanya tentang waktu menunggu PSIM Yogyakarta lolos ke Liga 1.
Komentar