Eks Bek Chelsea Minta Manchester United Lupakan Perekrutan Timo Werner By BolaSport

 

Eks Bek Chelsea Minta Manchester United Lupakan Perekrutan Timo Werner

By
BolaSport.com Sandi Lathunusa
bolasport.com
3 min

BOLASPORT.COM - Eks bek ChelseaGlen Johnson, meminta Manchester United melupakan rencana perekrutan striker The Blues, Timo Werner.

Manchester United memulai era baru di bawah kepelatihan Ralf Rangnick.

Ralf Rangnick menjabat sebagai pelatih Manchester United selama enam bulan ke depan atau hingga akhir musim 2021-2022.

Setelah itu, juru taktik asal Jerman itu bakal mengisi posisi konsultan klub selama dua tahun.

Rangnick juga telah melakoni dua pertandingan bersama Man United.

Yang pertama, Rangnick sukses membawa Man United mengalahkan Crystal Palace dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-15 Liga Inggris 2021-2022.

Terbaru, Man United ditahan imbang oleh Young Boys dengan skor 1-1 dalam matchday terakhir Grup F Liga Champions di Stadion Old Trafford, Rabu (8/12/2021) waktu setempat.

Adapun Rangnick juga tengah menyusun daftar nama pemain yang akan direkrut Man United pada bursa transfer Januari 2022.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Rangnick ingin memboyong striker Chelsea, yakni Timo Werner.

Rangnick pernah melatih Timo Werner saat berada di RB Leipzig pada musim 2018-2019.

Hal tersebut membuat Werner dirasa cocok dengan gaya kepelatihan Rangnick di Man United.

Sementara itu, di Liga Inggris musim ini, Werner baru mencetak satu gol dan satu assist dalam 8 pertandingan.

???? The key moments from Wednesday's Old Trafford encounter are now available to watch in our app ????#MUFC | #UCL

— Manchester United (@ManUtd)

Eks bek sayap Chelsea, Glen Johnson, turut mengomentari rumor kepergian Werner ke Man United.

Glen Johnson menyarankan Manchester United melupakan transfer Werner dikarenakan manuver itu bukanlah langkah yang bagus untuk kedua belah pihak.

"Saya tidak berpikir itu langkah yang baik bagi salah satu pihak," kata Johnson seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Saya pikir itu bukanlah langkah yang bagus untuk Manchester United maupun Timo Werner."

"Man United sepertinya ingin mengontrak pemain mana pun yang tersedia di posisi itu di mana hal tersebut gila."

"Bagi saya, mereka mendatangkan Jadon Sancho untuk posisi yang tidak mereka butuhkan dan mereka juga memiliki Cristiano Ronaldo, Mason Greenwood, serta Edinson Cavani."

"Manchester United jelas tidak bisa memainkan semua pemain ini dan membuat mereka semua senang."

"Agar Timo Werner berkembang, maka dia harus bermain di suatu tempat di mana dia bisa bermain setiap minggunya dan di Man United, dia tidak akan mendapatkan kesempatan itu," ucap Johnson melanjutkan.

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita