Greysia/Apriyani Langsung ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2021
Greysia Polii/Apriyani Rahayu langsung ke babak 16 besar Indonesia Masters 2021 tanpa harus memeras keringat. Pasangan emas Olimpiade Tokyo itu mendapat bye.
Greysia/Apriyani menjadi salah satu ganda putri yang langsung melaju ke babak kedua turnamen BWF World Tour Super 750 yang dimulai 16 November mendatang.
Selain mereka ada unggulan 4 asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida dan Kim Soyeong/Kong Heeyong (1), dan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (3) yang juga memperoleh keuntungan yang sama.
Meskipun mendapat bye di babak pertama karena menjadi unggulan kedua turnamen berhadiah 600 ribu dolar AS, Greysia/Apriyani tak ingin menganggap mudah tiap lawan yang akan dihadapi.
"Setiap pemain punya kesulitan sendiri. Bermain di publik sendiri membuat percaya diri meningkat, tapi kami tidak mau anggap enteng," kata Greysia dalam rilis PBSI.
Greysia sekaligus menegaskan ia dan Apriyani ingin fokus satu demi satu pertandingan yang dijalani. Kendati berstatus sebagai juara bertahan di Indonesia Masters. "Kami mau bermain bagus saha di tiap pertandingan," ujarnya.
Hal serupa diungkapkan Apriyani. Meskipun staminanya mulai membaik setelah mengikuti turnamen Eropa, mereka tak ingin terlalu menganggap enteng lawan.
"Kami hanya fokus satu pertandingan saja dulu. Pemulihan kondisi fisik sangat penting dan stamina mulai membaik," kata Apriyani.
"Bertanding di sini pasti berbeda karena tidak ada penonton. Tetapi kami bermain tanpa beban dan menikmati pertandingan saja," imbuhnya menyoal mental bermain di rumah sendiri.
(mcy/cas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar