Chelsea Bersedia Lepas Christian Pulisic, tetapi Dengan Dua Syarat
BOLASPORT.COM - Chelsea dikabarkan bersedia melepas gelandang asal Amerika Serikat, Christian Pulisic, tetapi dengan dua syarat.
Christian Pulisic mulai terpinggirkan dari skuad Chelsea pada musim 2021-2022.
Cedera ankle harus membuat Christian Pulisic terdepak dari skuad utama Chelsea.
Winger asal Amerika Serikat itu juga sempat terpapar COVID-19 pada awal musim ini.
Pulisic baru bermain dalam tiga pertandingan Liga Inggris 2021-2022 dengan menorehkan dua gol.
Secara total, Pulisic telah tampil sebanyak enam pertandingan di berbagai kompetisi musim ini dengan mencetak dua gol.
Terbaru, Pulisic tampil sebagai starter kala The Blues mengalahkan Juventus dengan skor 4-0 dalam laga pekan ke-5 Grup H Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, Selasa (23/11/2021) waktu setempat.
Pada laga tersebut, Pulisic tampil selama 72 menit sebelum digantikan oleh Timo Werner.
Dilansir BolaSport.com dari El Nacional, Pulisic telah lelah menunggu kesempatan bermain bersama Chelsea.
Bahkan, agen Pulisic juga meminta The Blues menjual kliennya pada bursa transfer musim dingin Januari 2021.
Chelsea pun dikabarkan bersedia melepas pemain berusia 23 tahun itu, tetapi dengan dua syarat.
We keep moving. ✊ pic.twitter.com/0OcLge1Qaw
— Chelsea FC (@ChelseaFC)
Syarat pertama, Chelsea tidak mau menjual Pulisic ke sesama tim Liga Inggris.
Kedua, Chelsea hanya menjual Pulisic dengan harga sebesar 42 juta pounds atau sekitar Rp 799 miliar.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona, tertarik untuk mendatangkan Pulisic.
Barcelona ingin memperkuat lini depan mereka menyusul cedera yang menimpa Ousmane Dembele, Ansu Fati, Sergio Aguero, dan Martin Braithwaite.
Namun, Barcelona nampaknya tak bisa memenuhi permintaan harga yang diminta Chelsea untuk Pulisic.
Hal itu karena Barcelona tengah mengalami krisis finansial.
Metode peminjaman dinilai sebagai langkah konkret yang bisa ditempuh Blaugrana jika ingin mendatangkan Pulisic.
Komentar