Cedera Ganggu Fokus Ribka/Fadia - Detiksport

 

Cedera Ganggu Fokus Ribka/Fadia

Siti Fadia Silva Ramadhanti
Siti Fadia Silva Ramadhanti mengungkap Ribka Sugiarto mengalami cedera. (Foto: detikcom/Rifqi Ardita Widianto)
Nusa Dua -

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto tersingkir di babak pertama Indonesia Masters 2021. Cedera Ribka menganggu fokus pasangan tuan rumah tersebut.

Fadia/Ribka kalah 13-21, 21-15, dan 16-21 dari ganda Thailand Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai, dalam laga di Bali International Convention Center, Rabu (17/11/2021). Hasil ini bikin head-to-head Fadia/Ribka dengan Puttita/Sapsiree kini 2-1.

Usai pertandingan, Fadia menjelaskan bahwa cedera yang dialami Ribka membuat mereka kehilangan momentum di gim ketiga. Padahal keduanya sempat unggul 11-5 saat interval.

"Kami kan udah sering ketemu ya, kemarin di Eropa dua kali ketemu, ini yang ketiga kalinya. Tadi pas set pertama kami masih kayak kurang siap," ungkap Fadia dalam jumpa pers.

"Pas set ketiga udah sempat unggul, terus Ribka gerakan yang kurang pas, jadinya sakit. Sebenarnya awalnya kakinya udah sakit pas di Eropa kemarin. Cuma tadi ada gerakan yang salah, jadi dia mulai kerasa."

"Jadi mungkin itu bikin fokusnya hilang di set ketiga, pas udah unggul. Sempat maksa main walaupun udah kerasa enggak enak, terus pas poin 11 berapa gitu, dia ngambil bola ke depan dan kayak kaget gitu," imbuhnya.

Fadia menjelaskan bahwa Ribka sebenarnya sudah cedera sejak di French Open lalu. Tapi pasangan lapangannya itu disebutnya bukan sosok yang gampang menyerah.

Ini yang membuatnya tak terlalu kecewa meski ulang tahunnya ditandai dengan kekalahan. Sebagai catatan, Fadia berulang tahun pada Selasa (16/11/2021) kemarin.

"Sebenarnya kami tuh sedari di Eropa, di Paris, Ribka udah enggak boleh main, karena emang udah sakit banget itu pas habis lawan Malaysia. Eh malah sebelum lawan Malaysia, pelatih semua bilang 'Udah setop, pulang ke Indonesia aja'. Tapi dia tetap pengin main," sambung Fadia.

"Enggak sedih sih, soalnya kayak Ribka aja yang lagi sakit mau menunjukkan yang terbaik. Yang sehat harus lebih lagi."

"Ribka tuh orangnya ngeyel banget sebenarnya. Pokoknya, selama dia masih bisa berdiri, masih bisa melangkah, dia pengin lanjut terus. Kayak pengin menunjukkan diri terus."

"Juga karena kami kan baru pertandingan lagi, kemarin sempat setahun enggak ada pertandingan. Jadi mungkin pengin nunjukin," tambah pebulutangkis 21 tahun tersebut.




(raw/cas)

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita