Penuh Makna, Ini Arti dan Filosofi Logo Baru Liga 1 2021/2022 - Bolasport

 

Penuh Makna, Ini Arti dan Filosofi Logo Baru Liga 1 2021/2022

By Wila Wildayanti, Kamis, 12 Agustus 2021 | 19:00 WIB
Logo anyar Liga 1 2021/2022 (Media PT Liga Indonesia Baru)

“Dalam pembuatan logo Liga 1 2021/2022 ini kami sudah memikirkan dan mempertimbangkan banyak hal, tidak cuma estetika saja. Namun juga memikirkan filosofi secara luas selaras dan sesuai dengan keinginan kita bersama,” ujar Akhmad Hadian dalam konferensi pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, (Kamis 12/8/2021).

Dengan banyak pertimbangan itu, setiap goresan dalam logo terbaru memiliki penuh makna, seperti persatuan Indonesia.

Makna dan arti dari setiap logo Liga 1 2021/2022 (Media PT Liga Indonesia Baru)

Selain itu, banyak juga harapan agar tak adanya rasis dan juta melambangkan keberanian dan kekuatan Indonesia.

Tentu saja lambang keberanian hingga diharapkannya tidak ada rasis itu terlihat dari lambang burung garuda.

“Di situ ada bentuk Garuda atau kepala Garuda yang mana ini adalah lambang persatuan dan kesatuan Negara Republik Indonesia (NKRI),” ucap Hadian.

“Secara umum kita bisa artikan simbol yang bisa mengartikan keberanian, semangat pantang menyerah, ketahanan, kebangaan. Dengan itu mencerminkan sebuah identitas yang mengarah pada kebangsaan.”

Sementara itu, untuk lambang berbentuk bola tersebut sesuai dengan olahraga yang akan diarungi.

“Lalu ada bentuk bola, sesuai dengan olahraga yang kita geluti berarti persatuan. Garuda dan bola ini jadi simbol ketahanan, keberanian, semangat pantang menyerah untuk sepak bola Indonesia,” tutur Hadian.

“Dan semoga sepak bola Indonesia bisa terbang tinggi, mudah-mudahan bisa jadi logo yang ikonik, dan jadi kebangaan kita semua.”

Dengan demikian Liga 1 2021 diharapkan dapat berjalan dengan lancar di tengah pandemi Covid-19 nantinya.

Liga 1 2021 sendiri dijadwalkan bakal kick-off pada Jumat, 27 Agustus mendatang.

View this post on Instagram

Baca Juga

Komentar

 Opsi Arenanews 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita