Dirut LIB Taruh Rasa Percaya kepada Suporter Persija dan Persib - FIN.CO.ID
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic. (Liga Indonesia Baru)
JAKARTA – Persija Jakarta dan Persib Bandung dikenal sebagai dua klub yang memiliki rivalitas tinggi. Keduanya akan bertemu di partai puncak turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita percaya tidak ada perayaan juara yang membuat kerumunan suporter di jalanan setelah final Piala Menpora 2021.
"Kami melihat para suporter termasuk pimpinannya masih berkomitmen tidak turun ke jalan untuk berkerumun," kata Ketua Panitia Pelaksana Piala Menpora 2021 itu ketika dihubungi wartawan dari Jakarta, Selasa (20/4).
Akhmad Hadian melanjutkan, suporter juga sudah menyadari bahwa membuat kerumunan kala pandemi COVID-19 dapat ditindak oleh polisi.
Polisi dipastikan mengawasi aktivitas suporter secara ketat, apalagi selama Piala Menpora 2021 LIB rutin berkomunikasi dengan Polri.
Namun, Akhmad Hadian percaya kelompok pendukung Persija dan Persib bersikap dewasa menyikapi kemenangan atau kekalahan tim kesayangannya.
"Kami yakin suporter semakin dewasa terutama dalam kondisi pandemi seperti saat ini. Semuanya harus menjaga diri dan berhati-hari," tutur dia.
Persija dan Persib bersua dalam final Piala Menpora 2021 yang digelar dua leg pada Kamis 22 April di Stadion Maguwoharjo, Sleman, dan Minggu pekan ini di Stadion Manahan, Solo.
Persija melaju ke babak pamungkas setelah menaklukkan PSM dalam semifinal yang juga berlangsung dua leg, melalui adu penalti. Sementara Persib mengalahkan PSS dengan agregat 3-2.

JAKARTA – Persija Jakarta dan Persib Bandung dikenal sebagai dua klub yang memiliki rivalitas tinggi. Keduanya akan bertemu di partai puncak turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita percaya tidak ada perayaan juara yang membuat kerumunan suporter di jalanan setelah final Piala Menpora 2021.
"Kami melihat para suporter termasuk pimpinannya masih berkomitmen tidak turun ke jalan untuk berkerumun," kata Ketua Panitia Pelaksana Piala Menpora 2021 itu ketika dihubungi wartawan dari Jakarta, Selasa (20/4).
Akhmad Hadian melanjutkan, suporter juga sudah menyadari bahwa membuat kerumunan kala pandemi COVID-19 dapat ditindak oleh polisi.
Polisi dipastikan mengawasi aktivitas suporter secara ketat, apalagi selama Piala Menpora 2021 LIB rutin berkomunikasi dengan Polri.
Namun, Akhmad Hadian percaya kelompok pendukung Persija dan Persib bersikap dewasa menyikapi kemenangan atau kekalahan tim kesayangannya.
"Kami yakin suporter semakin dewasa terutama dalam kondisi pandemi seperti saat ini. Semuanya harus menjaga diri dan berhati-hari," tutur dia.
Persija dan Persib bersua dalam final Piala Menpora 2021 yang digelar dua leg pada Kamis 22 April di Stadion Maguwoharjo, Sleman, dan Minggu pekan ini di Stadion Manahan, Solo.
Persija melaju ke babak pamungkas setelah menaklukkan PSM dalam semifinal yang juga berlangsung dua leg, melalui adu penalti. Sementara Persib mengalahkan PSS dengan agregat 3-2.
- TAGS
[Category Opsi Informasi, Olahraga, Sepak Bola, Sepak Bola Indonesia]
[Tags Piala Menpora, Featured,Persija Jakarta,Persib Bandung,The Jakmania, Bobotoh, Viking, Featured]
[Tags Piala Menpora, Featured,Persija Jakarta,Persib Bandung,The Jakmania, Bobotoh, Viking, Featured]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar